Thursday, May 23, 2013

Ketum PB PBSI terima kegagalan Indonesia di Piala Sudirman

LENSAINDONESIA.COM: Ketua umum Pengurus Besar Persatuab Bulutangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI), Gita Wirjawan mengaku, dirinya menerima kegagalan yang diterima atlet bulutangkis Indonesia di Turnamen Bulutangkis Piala Sudirma 2013.

Diektahui, Indonesia kembali harus mengakui keunggulan China, setelah kandas 2-3 di babak perempatfinal  turnamen Piala Sudirman di Putra Stadium, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (23/05/13). Ini merupakan pertama kalinya Indonesia gagal menembus semifinal di turnamen tersebut.

Baca juga: Kalah dari China, Indonesia gagal ke Semifinal Piala Sudirman dan Jepang sukses perdayai Singapura

Walaupun sempat dua kali unggul dalam duelnya melawan China, Lilyana Natsir dkk  akhirnya kalah dengan skor akhir 2-3.

Menurutnya, hal yang telah dipersembahakan atlet Indonesia sudah cukup maksimal. Hal itu terlihat setelah Indonesia berhasil menyamakan poin China di babak delapan besar itu. “Apapun hasilnya saya terima. Anak-anak sudah bermain cukup bagus," ujar Gita, Kamis (23/05/13).

Pria yang juga menjabat sebagai Menteri Perdagangan itu juga mengakui kempuan pemain lawan saat 'Merah Putih' kandas dan tidak bisa melanjutkan ke babak Semifinal. “Memang China ini agak berat. Tapi dalam 2-3 tahun lagi kita akan mendapatkan prestasi,” tuturnya.

Selain itu, Gita mengatakan, terdekat berikutnya untuk para pemain Indonesia adalah Kejuaraan Dunia di Guangzhou, China, pada bulan Agustus. Ia berharap ada prestasi tinggi yang bisa diraih anak-anak “Garuda”.

Salah satu alasan optimisme Gita adalah kondisi organisai dan pelatnas yang dinilainya lebih baik, antara lain setelah didatangkannya Rexy Mainaky. Teknis permainan para pemain juga dipandangnya mulai meningkat.

“Kita akan dorong terus. Rexy sudah jelas kemampuan melatihnya. Ke depan kita akan bisa melihat hasilnya,” tuturnya.

“Dari segi teknis saya rasa kita sudah baik, dan kita akan terus uji secara berkelanjutkan, dan kita akan fasilitasi itu. Kita juga akan bangun sekolah bulutangkis tahun ini di Cipayung.” Sambungnya menandaskan.@anggi

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 23 May, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/05/23/ketum-pb-pbsi-terima-kegagalan-indonesia-di-piala-sudirman.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment