LENSAINDONESIA.COM: Wakil presiden AC Milan, Adriano Galliani, memastikan klub tak akan menjatuhkan denda kepada Mario Balotelli meski sang striker kedapatan dugem hingga larut malam.
Menurutnya, melepaskan penat usai pertandingan dengan mengunjungi kelab malam merupakan hal yang lazim dilakukan para pesepakbola. ”Soal pergi malam untuk clubbing, seluruh pemain pergi ke sana setelah sebuah laga. Saya tak dapat melarang mereka untuk berdansa usai pertandingan, jika tidak setiap kelab di Milan akan tutup,” kata Galliani kepada La Gazzetta dello Sport.
Baca juga: Milan Glorie Kunjungi Indonesia dan AC Milan Tanpa El Shaarawy Saat Jamu Parma
Balotelli sendiri baru didenda oleh FIGC karena menunjukkan gestur vulgar terhadap para suporter Nerazzurri di laga tersebut, tapi Galliani mengaku tak melihat insiden itu. ”Saya tak melihatnya. Saya telah membaca kabar bahwa ada gestur yang amat ofensif, tapi saya belum berbicara dengannya,” kilah Galliani melindungi pemainnya itu. @gl/LI-14
Ari Purwanto @lensaindonesia 28 Feb, 2013
enclosure:
-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/28/mario-balotelli-tak-dihukum-meski-kedapatan-dugem.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment