Sunday, March 24, 2013

Ice Cream Cornetto ajak remaja Indonesia mengejar kebahagiaan

LENSAINDONESIA.COM: Cornetto, ice cream produksi Unilever, meluncurkan kampanye “Nikmati Serunya, Suka Banget Akhirnya”.

Melalui kampanye ini, Cornetto mengerti bahwa masa remaja merupakan perjalanan hidup yang penuh dengan berbagai hal yang menyenangkan dan tidak terlupakan.

Baca juga: Asyiknya Makan Ice Cream Sambil Nonton Musik dan Film dan Cornetto Gelar Summer Ice Cream and Music Festival 2012

Untuk itu, para remaja diajak untuk bisa lebih menikmati keseruan proses perjalanan kehidupan dalam mengejar kebahagiaan.

Nipa Shah, Senior Brand Manager Cornetto mengatakan, ice cream Cornetto memang diperuntukan untuk menjadi teman remaja menjalani hidup mereka Untuk itu pihaknya berkomitmen untuk bisa dekat dengan para remaja baik dari inovasi produk maupun kampanye yang sedang lakukan saat ini.

“Itulah yang menjadi alasan mengapa Cornetto menyelenggarakan kampanye terbaru Cornetto Nikmati Rasa Serunya, Suka Banget Akhirnya!. Kami percaya sangatlah penting bagi remaja untuk bisa menikmati proses perjalanan kehidupannya saat ini. Dan kami percaya bahwa masa remaja memang harus seru dan menyenangkan, karena dengan begitu remaja akan lebih bisa berani lagi mencoba hal-hal positiif yang baru,” ujar Nipa Shah kepada LICOM pada peluncuran kampanye terbaru Cornetto di The Cone, FX Mall, Senayan, Jakarta.

Seiring dengan kampanye terbarunya, kata Nipa, pihaknya juga meluncurkan kemasan dan logo baru yang penuh warna yang lebih mencerminkan jiwa remaja.

“Kami ingin mengaplikasikan 'Nikmati Rasa Serunya, Suka Banget Akhirnya' ini dalam kenikmatan kelezatan produk Cornetto, mulai dari membuka kemasan barunya, gigitan pertama pada bagian atas, kerenyahan waffle sampai gigitan terakhir pada lezatnya chocolatetip,” jelas Nipa sumringah.

Sejalan dengan kampanye tersebut, pada awal 2013 yang lalu, Cornetto meluncurkan sebuah aktifitas bertajuk “Cornetto Love Journey” untuk remaja Indonesia, sebuah kompetisi online kisah cinta di mana kisah cinta yang terpilih akan dibuat ke dalam film pendek.

“Terdapat lebih dari 23.000 kisah cinta remaja dari seluruh Indonesia yang terkumpul. Ini membuktikan bahwa cinta selalu menjadi bagian utama dalam perjalanan hidup remaja,” tutur Nipa sembari menambahkan kisah remaja ini dijadikan film pendek yang dibintangi Mischa Candrawinata dan Mikha Tambayong.@rudi

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Khairul Fahmi @lensaindonesia 24 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/24/ice-cream-cornetto-ajak-remaja-indonesia-mengejar-kebahagiaan.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment