Saturday, September 3, 2011

Tips Membeli Rumah

Membeli rumah murah dengan kondisi bagus tidaklah gampang. Perlu sebuah ketelitian dan kesabaran.

Perlu melakukan survey berulang-ulang. Perlu pembanding dari berbagai tempat. Hal ini dilakukan untuk mencegah agar kita tidak tertipu baik tertipu dalam harga maupun tertipu dalam kondisi fisik rumah tersebut.

Teliti Sebelum Membeli Rumah Murah
Yang perlu kita perhatikan dalam membeli rumah murah
Status rumah tersebut apakah Hak Guna, Hak Milik atau hak Pakai.

Usahakan membeli yang statusnya adalah hak milik, agar kita tidak ribet dengan urusan akte kepemilikan di kemudian hari. Mengecek di badan pertanahan nasional juga perlu dilakukan

latar belakang rumah tersebut. Ini sangat penting karena jangan sampai kita membeli rumah yang mana rumah tersebut permah bermasalah. Misal rumah bekas terjaidnya korban pembunuhan atau ada yang meninggal karena bunuh diri di rumah tersebut
Lokasi rumah yang akan kita beli juga harus menjadi pertimbangan. Rumah di kompleks biasanya lebih nyaman daripada rumah di kampung.

Akses rumah ke jalan protokol, lingkungan sekitar dan beberapa sarana penunjang seperti gorong2 juga perlu ada Kondisi rumah itu sendiri harus menjadi perhatian kita. Cek apakah ada tembok yang retak2, atau kuda2 yang dimakan rayap, lantai yang bergelombang dll

Harga pasaran di daerah rumah itu berdiri harus kita ketahui. jangan sampe kita membeli di atas harga pasaran. Cek di 2-3 lokasi yang berdekatan atau bisa bertanya kepada orang2 yang mengerti tentang harga tanah dan rumah di daerah tersebut.

Membandingkan Harga Dalam Membeli Rumah Murah
Membeli rumah murah bisa dilakukan dengan cara mencari melalui beberapa sumber yang mempromosikan rumah dijual.

Bisa melalu sebuah pameran properti, mencari di situs jual beli seperti berniaga.com ataupun melihat bursa properti. Saat ini kemudahan untuk mencari alternatif dalam membeli rumah murah telah disediakan oleh banyak situs bursa properti. Kita tinggal duduk di depan komputer, mencari rumah atau properti yang kita inginkan dengan kemudahan mencari melalui beberapa kategori. Mulai dari lokasi sampai harga disediakan oleh situs tersebut.

Membeli rumah murah bukan lagi sebuah mimpi asal kita tau cara dan bagaimana mendapatkannya. Jadi jangan takut atau bingung lagi dengan keputusan untuk membeli rumah murah.

sumber: http://luviemelati.com/2011/08/08/tips-membeli-rumah-murah/

No comments:

Post a Comment