Thursday, April 21, 2011

Koleksi Font Blackberry

Untuk anda yang bosan dengan jenis huruf yang ada di Blackberry, sekarang anda bisa merubah-rubah huruf sesuai dengan yang anda sukai. Aplikasi FontCollection adalah aplikasi yang berguna untuk merubah tipe huruf di dalam Blackberry anda. Untuk menyedot huruf-huruf yang ada, akan dikenakan biaya WAP karena tidak disupport oleh layanan BIS. Tetapi jika anda memiliki koneksi wifi, maka anda bisa menyedot huruf-huruf yang ada dengan gratis. Aplikasi FontCollection memiliki dua versi, versi gratisan, dimana versi ini akan berisikan iklan, dan versi berbayar, dimana anda bebas menggunakan aplikasi tanpa terganggu oleh iklan.


download disini


Tips Cara Mudah Download Video Youtube Via Blackberry

YouTube sudah menjadi tempat menyimpan dan share video yang paling laris saat ini. Hanya dengan share video pribadi melalui YouTube, banyak orang yang menjadi terkenal bahkan mendadak menjadi Celebrity. Contohnya adalah Justin Bieber dari USA dan juga lagu Keong Racun dari Indonesia.

Yang menjadi masalah adalah bagaimana caranya kita bisa mengunduh video-video di YouTube menggunakan smartphone, terutama melalui Blackberry. Dua orang Anak Bangsa bernama Fachrul Rozy dan Irviano Yuditha ternyata telah memikirkan hal tersebut. Berawal dari mereka mencoba untuk mengunduh video melalui Blackberry, ternyata hasilnya tidak maksimal, karena formatnya sudah dirubah menjadi 3gp, sedangkan mereka menginginkan video yang berformat MP4.

Akhirnya, Fachrul dan Irviano memutuskan untuk membuat mobile website, dimana pengguna Blackberry dapat mengunduh langsung video-video favorit-nya yang berada di YouTube. Mobile website-nya diberi nama: http://m.duoberry.com/
Kelebihan dari mobile website ciptaannya adalah kita tidak perlu menginstall lagi aplikasi pihak ketiga. Cukup masuk ke website-nya melalui Browser Blackberry.

sumber:jeruknipis.com

Tips Memilih GPS

PERANGKATGlobal Positioning System (GPS) sangat berguna bila Anda termasuk dalam kategori orang bermobilitas tinggi. Saat ini ada banyak perangkat GPS yang tersedia di pasaran dengan beragam model. Kira-kira, apa saja ya yang harus diperhatikan sebelum membeli?

1. Layar

Pilih perangkat yang ukurannya layarnya memudahkan Anda dalam melihat teks dan gambar. Sebenarnya, layar berukuran 3,5 sampai 5 inci sudah cukup. Namun, jika teks yang ada pada layar sulit dibaca, Anda mungkin perlu membeli yang berukuran 7 inci.

2. Fungsi

Perangkat GPS sudah banyak yang dapat membaca perintah lewat suara. Agar tidak ribet menekan tombol atau menyentuh layar, GPS dengan kemampuan tersebut bisa menjadi pilihan. Tidak hanya itu. Perangkat GPS juga sekarang sudah banyak dapat membaca format audio, foto dan video dari kartu SD.

3. Bandingkan

Sebelum menjatuhkan pilihan, Anda sebaiknya membandingkan beberapa model terbaru, lalu menyesuaikannya dengan bujet dan kebutuhan. Jika memungkinkan, baca juga GPS Product Guide setiap produk.

sumber:mediaindonesia.com

Tips Membeli BlackBerry

HATI-hati membeli Blackberry. Meski kardusnya masih bersegel, BlackBerry yang Anda beli belum tentu barang baru. Agar tidak tertipu, coba baca petunjuk berikut ini.

1. Beli produk bundel

Menurut Corporate Communications Telkomsel Suryanda Stevanus, cara paling aman ialah membeli handset BlackBerry yang bergaransi resmi operator mitra BlackBerry di Indonesia seperti Telkomsel, Indosat, XL, Axis dan Tri. Alternatif lain ialah beli di dealer resmi BlackBerry seperti Teletama Artha Mandiri.

2. Kenali istilah

Jika harus membeli handset BlackBerry di luar operator, Anda sebaiknya mengenali istilah brand new in box (BNIB), 14 hari, refurbished dan bekas (second). BNIB berarti ponsel benar-benar baru dan masih dalam kemasan bersegel. BlackBerry 14 hari adalah barang baru yang dikembalikan pembelinya karena suatu alasan. Kemasan BlackBerry 14 hari biasanya sudah tidak bersegel dan terbuka. Sedangkan refurbished adalah handset BlackBerry yang dikemas ulang dengan casing, boks dan perlengkapan lain seperti baru. Dan, BlackBerry bekas ialah ponsel yang sudah pernah dipakai. Sebelum membeli, tanyakan status ponsel kepada penjual karena akan berpengaruh pula terhadap harga jual.

3. Perhatikan PIN dan IMEI

Pastikan nomor PIN dan IMEI yang ada di handset BlackBerry sama dengan PIN dan IMEI yang ada di kardus pembungkus. Untuk melihat PIN dan IMEI yang ada di handset BlackBerry bisa dilihat di stiker yang terdapat di bagian belakang setelah baterai dilepas atau melalui menu Option-Status/Alt+Cap+H.

4. Cek menu option-status

Untuk mengecek apakah BlackBerry benar-benar baru dan bukan refurbished, hidupkan BlackBerry, lalu masuk ke menu Option-Status. Setelah itu, ketik BUYR. Di menu tersebut akan muncul ‘Data Usage’ dan ‘Voice Usage’. Jika ponsel masih baru, ‘Data Usage’ dan ‘Voice Usage’ akan berisi angka nol atau mendekati 0. Jika angka yang muncul tergolong masih sedikit, misal 2,5 Kb, BlackBerry mungkin dibuka untuk kebutuhan unlock.

sumber:mediaindonesia.com

Tips Membersihkan Layar Ponsel

KERINGAT yang menempel di jari seringkali menimbulkan jejak pada layar ponsel. Jika kain tidak bisa menjadi alat ampuh untuk membersihkan, coba cari isolasi di rumah Anda.

Isolasi ternyata dapat menjadi senjata ampuh untuk membersihkan layar ponsel. Caranya, gunting isolasi sepanjang dua atau tiga ruas jari Anda. Lalu, tempel permukaan isolasi pada layar ponsel. Pastikan isolasi benar-benar menempel pada layar.

Kemudian, tekan pelan-pelan. Setelah itu, tarik isolasi perlahan. Cek layar, apakah debu masih menempel. Kalau masih, ulang aktivitas tersebut. Jika sudah bersih, pindah ke bagian lain yang belum bersih. Tidak percaya? Coba saja sendiri.

sumber:mediaindonesia.com

Cara Mengubah Background Gmail Dengan Foto Sendiri

PARA pengguna Gmail kini bisa memilih warna-warna sesuai dengan keinginan, untuk dijadikan cover antarmuka email milik Google tersebut. Termasuk foto Anda.

Sejak Google memberikan layanan personalisasi terhadap antarmuka Gmail, tersedia beragam warna yang bisa dimainkan pengguna. Namun atas permintaan pengguna, Google pun menyediakan akses kepada pengguna untuk mengunggah foto pribadinya sebagai background antar muka Gmail.

Namun untuk foto-foto pribadi itu Anda harus memakai Google Picasa atau dari hard drive Anda.
Bagaimana caranya membuat personalisasi Gmail dengan memakai foto koleksi pribadi?

Cukup buka menu Setting, kemudian klik tab Tema. Pada bagian kiri bawah, terdapat kata pilih create your own theme (membuat tema sendiri). Kemudian pilih foto yang berasal dari Google Picasa, atau dari hard disk Anda, kemudian diunduh. Nikmati tampilan baru layar background antarmuka Gmail yang baru.

sumber:mediaindonesia.com

5 Cara Melindungi Android Dari Malware

JIKA Anda pengguna Android, mungkin khawatir mengenai keamanan ponsel karena ancaman Malware mobile. Apalagi bisa dengan mudah serangan virus itu menembus aplikasi Android yang ditawarkan secara gratis.

Insiden beberapa aplikasi Android gratis yang mengandung Trojan beberapa hari lalu, akhirnya membuat Google menghapus aplikasi yang menyinggung dan resisten.

Namun alangkah baiknya setiap pengguna mempunyai cara menghadapi ancaman aplikasi perangkat lunak mobile.

1.Mengunduh aplikasi dari sumber terpercaya
2.Lindungi ponsel Anda dengan password
3.Instal pembaruan sistem operasi segera mungkin
4.Hati-hati menggunakan fasilitas Wi-Fi Umum
5.Instal aplikasi keamanan mobile.

sumber:mediaindonesia.com

Mengatasi Serangan Hacker

BELAKANGAN ini tindak kejahatan dengan memanfaatkan identitas pengguna internet semakin marak. Mulai dari pencurian password, sampai serangan hacker. Bagaimana mengantisipasinya?

Seperti dikemukakan pakar telematika Abimanyu Wachjoewidajat, penyerangan kasus cyber crime seperti hacker dan scam semakin banyak. Setiap tindakan kriminal tidak membuat jera seseorang, malah sebaliknya menginspirasi orang lain.

''Kunci agar selamat dari kejahatan semacam itu, justru peran serta diri sendiri untuk tidak mudah percaya pada segala informasi melalui media seperti Blackberry, email, SMS, dan telepon,'' terang pria yang akrab dipanggil Abah kepada mediaindonesia.com, Jumat (15/4).

Beberapa situs besar seperti Wordpress, Sony, maupun Wikipedia telah menjadi target hacker. Termasuk blog milik Presiden Rusia Medvedev juga menjadi sasaran hacker. (*/OL-12)

Sumber:mediaindonesia.com

Prdoduk Ramah Lingkungan HP

HEWLETT-PACKARD (HP) meluncurkan produk-produk komputasi baru untuk konsumen di Indonesia.

Produk komputasi terbaru HP yang ditawarkan untuk pasar Indonesia adalah HP Pavilion dv6, HP Pavilion dv4, HP Pavilion g Series, Compaq CQ43, HP TouchSmart 610 Desktop PC, dan monitor Micro Thin LED berdesain mutakhir HPx2301.

Produk HP yang diperkenalkan untuk pasar Indonesia tersebut termasuk rangkaian A New HP World dengan konsep inovasi teknologi connected life, agar pengguna bisa terhubung dimanapun dan kapanpun.

''Beragam teknologi yang diaplikasikan pada produk consumer PC kali ini sesuai visi HP 2011, yaitu think, feel, connect, '' kata Danny Lee, Country General Manager, Personal Systems Group, HP Indonesia pada peluncuran Produk Consumer PC HP, Senin (18/4) di Jakarta.

Masing-masing visi tersebut menggambarkan beragam teknologi ramah lingkungan dan kaya multimedia yang melengkapi produk consumer PC. Misalnya think terdiri dari elemen-elemen teknologi HP CoolSense Technology yang menjadikan notebook HP terdingin di muka bumi.

HP TrueVision HD Webcam untuk mengoptimalkan aktivitas video chat penggunanya,HP SimplePass menyediakan akses aman ke berbagai password dan akun online hanya dengan sapuan jari, serta HP ProtectSmart untuk mengunci hard drive guna mengamankan data penting dari kecelakaan karena terjatuh.

Sedangkan visi feel menjelaskan desain material yang melengkapi seri notebook dan desktop PC terbaru HP. Misalnya pada produk HP TouchSmart 610 Desktop PC, pengguna bisa menyesuaikan derajat kemiringan monitor sesuai kenyamanan hingga 60 derajat.

Kemudian ada fitur Beats Audio sebuah teknologi yang dikembangkan musisi dari Amerika Serikat Dr.Dre dan Eminem untuk menghasilkan suara musik seperti terdengar di studio.

Sementara itu connect adalah ekosistem sistem operasi yang digunakan, yaitu WebOS. Sistem operasi terbaru itu nantinya memudahkan berbagai perangkat berbeda dalam koneksi dan sinkronisasi.

Untuk mengoptimalkan pengalaman sentuh pada aplikasi jejaring sosial, serta aplikasi webcam dan RecipeBox yang merupakan aplikasi eksklusif dari HP. Pengguna dapat menambah aplikasi baru melalui TouchSmart Apps Center.

sumber:mediaindonesia.com

Microsot Berebut Hak Paten Word

MASALAH paten kini makin mengemuka di kalangan perusahaan teknologi komunikasi. Setelah Apple berseteru dengan Samsung, kini Microsoft bertarung melawan i4i untuk sebuah kasus yang sudah dimulai sejak 2007.

Kedua pihak berebut pada perselisihan keabsahan paten senilai US$290 juta. Kasus itu sudah muncul sejak 2007. Kasus tersebut akan diputuskan akhir Juni ini.

Pemicu kasus keabsahan paten diawali saat Mahkamah Agung pada November 2009 menyetujui keabsahan paten i4i. Keputusan ini berdasarkan hasil dari penelitian yang dilakukan lembaga paten dan merek dagang AS terhadap i4i.

Kasus ini akhirnya membuka lagi kenangan lama, awal perseteruan antara i4i dengan perusahaan milik Bill Gates itu. i4i menuduh Microsoft telah melanggar paten editor XML. Kemudian pada 2009, pengadilan di Texas menjatuhkan denda senilai US$290 juta kepada Microsoft, sekaligus meminta perusahaan itu menghapus aplikasi Word dari pasar dalam waktu 60 hari. Dengan ketentuan itu aplikasi Word bisa dijual di pasaran, bukan dikuasai dan menjadi satu dalam perangkat Microsoft.

Microsoft mengajukan banding. Microsoft mengatakan akan menghapus editor XML dari semua salinan Word pada 11 Januari 2010. Namun kemudian Microsoft mengajukan banding kedua pada 8 Januari.

Pada April tahun yang sama pengadilan menolak permintaan Microsoft untuk meninjau ulang kasus tersebUt. Namun pengadilan tinggi di Texas setuju untuk meninjau kembali. Atas dasar itu, kasus sengketa paten antara i4i dengan Microsoft baru akan diputuskan Juni tahun ini.

sumber:mediaindonesia.com

Toilet Dengan Perangkat Layar Sentuh

TOILET kini didesain senyaman mungkin. Bila perlu dilengkapi teknologi yang bisa membuat pengguna nyaman di toilet.

Toilet duduk yang memiliki tutup dan tempat duduk, yang bisa aktif digerakkan. Dilengkapi dengan penghangat kaki, speaker built-in dengan radio FM, dan jack input pemutar MP3. Semua fungsinya dikendalikan remote layar sentuh, yang bisa disetel hingga enam pengguna.


Toilet masa depan ini akan diluncurkan di Amerika Serikat akhir April 2011 dengan harga US$6300. David Kohler, CEO perusahaan pembuat toilet canggih itu mengatakan perangkat mahal tersebut dirancang bagi konsumen yang menginginkan desain dan teknologi terbaik. Dia mengklaim pasar toilet mewah akan kembali menguat di Amerika Serikat.

Toilet yang dinamakan Kohler Numi ini dirancang selama lima tahun dengan menelan biaya cukup besar. (pcworld/*/OL-12)

sumber:mediaindonesia.com

100 Pusat Data AS Masuk Komputasi Awan

PEMERINTAH federal Amerika Serikat mengidentifikasi 100 pusat data yang bisa ditutup pada akhir tahun 2011, sebagai bagian dari upaya mengecilkan jumlah total pusat data.

Mereka menyiapkan sekitar 75 agensi yang diidentifikasi untuk kebijakan baru program komputasi awan atau layanan berbasis web. Kepala Informasi Federal, Vivek Kundra dan timnya membuat konsolidasi data center dan pergeseran teknologi yang difokuskan ke tombol awan.

Program komputasi awan ini menjadikan server lebih efisien dan pusat data yang lebih sedikit. Sejak rencana ini dirilis tahun lalu, Kundra bertindak cepat, menyerukan lembaga atau perusahaan untuk mengidentifikasi agensi yang tidak memerlukan pusat data dan membuat sistemnya berpindah ke layanan awan.

Dalam kasus perpindahan awan, Kundra mengatakan akan mengajukan persyaratan keamanan dan strategi pengadaan infrastruktur, untuk memindahkan program yang telah ada di sebuah perusahaan atau agensi.(washingtonpost/*/OL-12)

sumber:mediaindonesia.com


Zynga Hentikan Mafia Wars Di MySpace

PENYEDIA layanan game sosial Zynga telah menutup sejumlah permainan di MySpace.

Beberapa produk Zygna, Mafia Wars, Fashion Wars, dan YoVille tidak lagi muncul di situs MySpace. Untuk Mafia Wars, Zygna memang telah mengarahkan permainan itu ke situs mafiawars.com.

TechCrunch dalam laporannya menyebutkan bahwa Zynga telah memindahkan seluruh permainan dari platform MySpace. Namun link redirect ke halaman permainan utama tetap ada.

Permindahan permainan dari MySpace sebagai salah satu bentuk konsekuensi turunnya popularitas jaringan sosial tersebut. Apalagi MySpace saat ini dalam proses untuk dijual, setelah sebelumnya terjadi PHK besar-besaran di perusahaan tersebut. Zygna menghentikan Mafia Wars di MySpace pada 18 April. (Nda/OL-06)


sumber:mediaindonesia.com

Rambut Kepang Memicu Potensi Kebotakan

RAMBUT yang dikepang atau ditenun terlalu kencang bisa menyebabkan kerontokan rambut permanent. Kondisi ini umumnya dialami para perempuan keturunan Afrika-Amerika.

Tarikan terhadap rambut dapat menyebabkan peradangan pada folikel rambut. Ini juga bisa menyebabkan timbulnya jaringan parut sehingga rambut rontok atau central centrifugal cicatricial alopecia, yakni jenis kebotakan yang dimulai pada bagian atas kepala dan kemudian menyebar perlahan ke sisanya.

"Hasil survei kami menunjukkan ada prevalensi tinggi kerontokan rambut di kalangan perempuan Afrika Amerika," tulis Angela Kyei dari Klinik Cleveland di Ohio, yang memimpin penelitian.

"Meskipun temuan itu tidak dapat membuktikan bahwa perawatan rambut merupakan masalah dasar, setidaknya ini membuat para perempuan mulai mempertimbangkan penataan gaya rambut lain," tambahnya.

Studi ini telah dipublikasikan dalam Archives of Dermatology April 2011. Berdasarkan kuesioner kesehatan dan pemeriksaan kulit kepala dari 326 perempuan keturunan Afrika-Amerika. (Pri/OL-06)

sumber:mediaindonesia.com

Alas Kaki Tinggi Membuat Tubuh Tidak Seimbang

KAUM perempuan masa kini memang dinilai lebih memprioritaskan penampilan ketimbang kesehatan. Contoh simpelnya saja, perempuan rela menyakiti kaki dengan memakai alas kaki bertumit tinggi.

Menurut Sunday Telegraph, juru bicara paramedis di New South Wales, Craig Pusser, menunjukkan adanya peningkatan kasus darurat yang berkaitan dengan patah tulang pergelangan kaki, lutut terkilir, cedera kepala, dan patah pergelangan tangan. Semua itu diakibatkan terjatuh dari sepatu.

Pusser berkata podiatrists dan ahli tulang telah melihat adanya peningkatan dramatis kasus luka kronis disebabkan memakai sepatu hak tinggi dalam jangka panjang.

"Kasus terparah yang kami temui yakni pada seorang gadis berusia awal 20-an. Pergelangan kakinya terputar akibat mengenakan alas kaki bertumit terlalu tinggi saat berdiri di sebuah klub. Pergelangan kakinya pun akhirnya patah hingga tulangnya keluar," katanya pada Minggu (17/4), Telegraph. Cedera itu, ujarnya, biasa ditemukan pada pemain sepak bola.

Ketinggian tumit pada sepatu perempuan semakin bertambah saja dalam beberapa tahun terakhir. Kini tumit sepatu tertinggi mencapai sekitar 17 cm, sedangkan tinggi rata-rata rata-rata sepatu perempuan kini 11cm. Tingginya tumit sepatu membuat tubuh terdorong ke depan. Kondisi itu menciptakan ketidakseimbangan tubuh. (Pri/OL-06)

sumber:mediaindonesia.com

Wednesday, April 20, 2011

Rumor Tablet Apple iPad 2i

Tidak lama setelah diluncurkannya perangkat tablet Apple iPad 2, maka kini Apple akan meluncurkan perangkat tablet versi pembaharuan yang disebut dengan iPad 2i. Baru-baru ini telah tersiar rumor yang mengatakan bahwa Apple akan meluncurkan perangkat tablet iPad edisi khusus pada acara WWDC bulan Juni mendatang. Perangkat baru yang disebut dengan iPad 2i itu akan memiliki layar retina display dan juga tersedia dalam tiga warna baru yang berbeda. 

Keputusan Apple untuk merilis perangkat Apple iPad 2i ini menyusul adanya penundaan peluncuran perangkat iPhone 5. Menurut sumber yang tidak mau disebutkan namanya itu mengatakan bahwa Steve Jobs sendiri mulai melakukan aktivitas untuk mengembangkan perangkat tablet baru itu sesaat setelah peluncuran iPad 2 pada tanggal 11 Maret lalu. 

Dell Alienware M18X Laptop Game

Dell Alienware telah meluncurkan laptop gaming berukuran mega yaitu 18 inci bernama Alienware M18x, tapi produk ini baru  diumumkan di Amerika Serikat. Dell telah menyebut M18x sebagai “laptop gaming paling kuat berukuran 18-inci di alam semesta,” dan melihat tidak terlalu banyak laptop  berukuran 18 inci tersedia di pasar, mereka mungkin benar.



Game unggulan laptop dari keluarga  Alienware yang dikemas dengan  hardware terbaru dengan  fokus utama yaitu untuk menjalankan game terbaru pada kecepatan yang menakjubkan. Alienware M18x akan menawarkan teknologi dual-grafis dan proesor Intel Core i7 Extreme CPU dengan opsi overclock sampai 4GHz. Dengan HD audio wireless dan video tanpa latensi untuk layar yang lebih besar dan HDMI 1.4 untuk koneksi ke HDTV 3D maka Anda dapat mengharapkan laptop ini untuk ngegame atau menonton film favorit Anda 3D.

Apple Tuding Samsung Curi Desain

PERSAINGAN di bisnis komputer tablet telah memicu saling jiplak desain. Seperti halnya perseteruan antara Apple dengan Samsung. Apple menuduh Samsung menjiplak disain iPad maupun iPhone.

Laporan The Wall Street Journal menyebutkan perusahaan milik Steve Jobs itu telah mengajukan gugatan terhadap Samsung, terutama untuk hak paten dan pelanggaran merek dagang.

Terapi Berjalan Efektif untuk Pasien Stroke

STUDI baru menemukan bahwa program latihan berjalan yang terstruktur dan progresif menggunakan treadmill efektif membantu pasien yang yang terserang stroke setelah satu tahun dalam membangun kekuatan dan keseimbangan tubuh.

Studi ini juga menemukan bahwa pascastroke, 52 persen pasien stroke yang berpartisipasi, baik dalam program terapi fisik yang mencakup latihan berjalan menggunakan treadmill maupun program rumahan yang berfokus pada kekuatan progresif dan latihan keseimbangan, kesemuanya diketahui mengalami peningkatan dalam kemampuan berjalan.

Terapi Musik Mempercepat Pemulihan Stroke

STROKE sering mengakibatkan gangguan berbicara dan ingatan. Bagaiman cara membantu pemulihan? Anda bisa mencoba terapi musik yang telah digunakan secara luas. Penggunaan terapi musik ini, menurut sebuah studi yang dipublikasikan di Brain Journal of Neurology, memiliki efek pemulihan yang lebih signifikan dibandingkan dengan terapi bahasa atau tanpa terapi alternatif.

Studi yang dilakukan para peneliti dari Oxford University ini menunjukkan bahwa musik sangat efektif menyalakan kembali semangat pasien, efektif mempercepat pemulihan kemampuan berbicara sekaligus daya mengingat pasien.

Cek Tekanan Darah Perkecil Risiko Stroke

KARENA tekanan darah tinggi tidak memiliki gejala, Anda patut untuk rutin memeriksakan diri melalui cek darah. Tekanan darah tinggi merupakan faktor risiko tunggal terbesar untuk stroke. Sayangnya, masih banyak orang tidak menyadari bahwa mereka memiliki potensi menghadapi risiko tersebut.

Setiap tahunnya, 150 ribu orang tercatat mengalami stroke di Inggris. Sebenarnya, 40 persen dari angka tersebut dapat dicegah dengan mengontrol tekanan darah. Stroke adalah pembunuh terbesar ketiga di Inggris setelah penyakit jantung dan kanker.

BlackBerry PlayBook Sudah Beredar


Jelang beberapa pekan sebelum BlackBerry World Conference yang akan digelar di Orlando, Florida, AS, 3-5 Mei 2011, BlackBerry PlayBook akhirnya resmi beredar. Tablet pertama buatan Research In Motion Kanada itu mulai bisa dinikmati konsumen, Selasa (19/4/2011).
Menurut sejumlah analis yang dilansir situs Wall Street Journal, Research In Motion (RIM) diperkirakan dapat mendistribusikan 2 juta hingga 4 juta BlackBerry PlayBook selama tahun 2011. Namun, firma analis Gartner memprediksi, tablet tersebut tidak akan lebih laku, baik dibandingkan dengan iPad maupun tablet berbasis Android.

Tuesday, April 19, 2011

Tips Membuka Usaha Rental Komputer

Jika Anda mempunyai lokasi usaha di dekat kampus, Anda berpeluang membuka usaha rental komputer. Maklum, di lingkungan mahasiswa, komputer termasuk sarana yang tidak bisa diabaikan begitu saja. Hampir semua tugas dan praktikum dikerjakan menggunakan komputer. Tetapi tidak semua mahasiswa mamiliki komputer. Hal ini tentu dapat Anda jadikan sebagai peluang usaha yang sangat menguntungkan. 

Selain keuntungan besar yang diperoleh dari bisnis tersebut, usaha rental komputer pengelolaannya termasuk mudah, dan terjangkau. Dengan memilih tempat usaha yang strategis berada di sekitar wilayah kampus, akan mempermudah untuk menarik minat para konsumen yang rata-rata mahasiswa. Karena ini termasuk usaha jenis jasa, maka utamakanlah kepuasan pelanggan. Dengan

Tips Membuka Usaha PlayStation

Memulai usaha yang paling familiar dengan diri kita adalah suatu langkah membuka bisnis yang paling mudah. Tidak perlu belajar dari nol untuk mengetahui seluk beluk bidang usaha tersebut. Dan dengan berbekal kesukaan terhadap bidang tersebut maka biasanya akan lebih mudah bagi kita untuk sukses. Begitu juga jika Anda menyukai Play Station (PS). Permainan adiktif satu ini bisa menjadi hobi sekaligus ladang emas bagi Anda jika Anda benar-benar serius menekuninya.

Tips Membuka Usaha Kantin

Membuka usaha kuliner di perkantoran bisa jadi peluang bisnus yang bagus. Terlebih lagi karyawan-karyawan kantor yang jumlahnya cukup besar sangat potensial menjadi konsumen Anda.



Sebelum membuka usaha kantin di kantor, Anda membutuhkan sejumlah informasi agar Anda tidak salah membuat keputusan. Pertama-tama perhatikan peluang pasarnya. Yang dimaksud pasar di sini adalah orang yang akan membeli. Para pembeli pastinya adalah karyawan kantor. Jika jumlah karyawannya banyak, maka potensi pasarnya cerah. Pilihlah lokasi perkantoran yang karyawannya minimal 200 orang.

Tips Menjadi Produen Tas

Tas ialah kebutuhan wajib dalam berbusana oleh sebagian besar masyarakat, tanpa memandang jenis kelamin, usia, dan sebagainya. Maka dari itu, Anda bisa membuat tas untuk memenuhi kebutuhan pasar. Di samping itu, dengan memproduksi tas Anda bisa meningkatkan penerimaan rumah tangga. Dalam produksi tas, Anda dapat membuat di rumah lalu dipasarkan ke toko-toko tas atau dijual dari rumah ke rumah.

Hal-hal yang harus disiapkan:
-Modal
-Jaringan
-Tenaga kerja
-Waktu

Tips Bisnis Kost-Kost an

Kos-kosan umumnya adalah sarana yang tak pernah habis peminat. Hampir setiap lokasi kos-kosan yang dekat dengan pusat aktivitas, biasanya ramai peminat. Kos-kosan biasa dibangun di dekat kampus atau kawasan perkantoran. Jika dekat kampus, maka peluang pasarnya rata-rata tetap, yaitu saat masa pergantian tahun ajaran. Mahasiswa baru biasanya akan berdatangan mencari kos-kosan yang dekat dengan kampusnya dan sesuai dengan kantong mereka.

Tips Berbisnis Studio Musik

Dunia musik yang banyak berkembang sekarang sebenarnya telah membuka peluang untuk berbisnis studio musik. Banyak orang yang enggan menjajaki bisnis ini lantaran butuh modal lumayan besar hanya untuk membeli peralatan musiknya. Namun jangan khawatir, karena studio musik tetap dibutuhkan untuk menghasilkan rekaman yang profesional atau sekadar tempat latihan. Kondisi tersebut, tentunya membuat peluang bisnis tetap terbuka. Lalu apa saja yang diperlukan untuk mulai membuat studio musik?

6 Sumber Dana Pinjaman Selain Bank


Isu modal atau dana hampir pasti menjadi perhatian bagi setiap entrepreneur yang mendirikan usaha baru. Pembiayaan dari bank banyak menjadi sandaran tetapi tidak semua orang dan usaha memenuhi persyaratan yang diajukan bank. Sumber dana utang di luar bank menawarkan banyak alternatif untuk pembiayaan usaha. Berminat?

Berikut adalah beberapa sumber dana alternatif selain bank yang menurut Serian Wijatno bisa Anda coba:

Tips Sukses Bisnis Bos Marimas

Darah pengusaha yang mengalir di tubuh Harjanto Halim tidak serta merta menjaminnya menjadi pengusaha sukses. Pendiri PT Ulam Tiba Halim, produsen minuman serbuk Marimas ini tidak sependapat bahwa karakter pengusaha diturunkan genetis.



Menurut pria kelahiran Semarang, 18 Desember 1965 ini, tidak seluruh anak pengusaha jadi pengusaha. Mereka bisa muncul dari keluarga non-pengusaha.

Karakter pengusaha itu bukan merupakan bakat turunan, melainkan lebih dari hasil interaksi dengan lingkungan sekitarnya, termasuk keluarga. Kebetulan saja, mereka yang dilahirkan dalam keluarga pengusaha, pasti memiliki interaksi yang intens, hampir setiap saat membicarakan masalah usaha.

7 Syarat Menjadi Entreprenuer


Oleh Dr. HC Ir. Ciputra
Pendiri Yayasan Ciputra Entrepreneur 

Saya bersyukur kepada Tuhan telah mengarungi samudra entrepreneurship selama lebih dari 50 tahun dengan modal dana awal yang dapat dikatakan nol. Modal utama saya pertolongan Tuhan dan kecakapan entrepreneurship.

Dalam perjalanan panjang ber-entrepreneurship saya pernah mengalami berbagai perjalanan berliku, naik turun, gagal dan juga berhasil.

Oleh karena itu saya merasa bangga bila kemudian E&Y, sebuah organisasi dunia memberikan penghargaan menjadi E&Y Indonesia Entrepreneur of The Year 2007 setelah meneliti perjalanan hidup saya dan prestasi yang pernah saya capai.

NEC MEDIAS N-06C, Smartphone Android Gingerbread Tahan Air


Setelah merilis smartphone Android paling tipisnya yaitu MEDIAS N-04C, NEC kini berencana kembali untuk meluncurkan perangkat lain dalam keluarga MEDIAS yaitu N-06C. Ponsel terbaru besutan NEC ini kabarnya mempunyai keunggulan dibanding pendahulunya karena memiliki ketahanan terhadap air.
Dibesut dengan desain yang sama dengan pendahulunya N-04C, ponsel ini 0.2mm lebih tebal dan sekitar 10g lebih berat dari handset tertipis di pasaran saat ini. NEC N-06C ini memiliki ukuran 128 x 64 x 7.9mm dan berat 115 gram (termasuk baterai).

Masalah Bukanlah Penghambat


Masalah dalam kehidupan, bukanlah penghambat untuk seseorang menjadi produktif. Anda bisa membuktikan ini dari kisah hidup banyak orang yang telah menorehkan sejarah. Sebuah penelitian terhadap tiga ratus orang yang sangat sukses, orang seperti Franklin Delano Roosevelt, Helen Keller, Winston Churchill, Albert Schweitzer, mahatma Gandhi, dan Albert Einstein ditemukan bahwa seperempatnya menderita cacat secara fisik, seperti kebutaan, ketulian, atau kelumpuhan anggota badan. Tiga perempatnya lahir dalam kemiskinan atau keluarga yang berantakan, atau paling tidak dalam situasi yang tegang atau kalut.

Sejarah FourSquare

TANGGAL 16 April merupakan hari jadi Foursquare ke-3. Jejaring sosial yang didirikan Naveen Selvadurai dan Dennis Crowley ini, telah memiliki 8 juta pengguna. 

Nama Foursquare diambil dari empat persegi atau 16, sebuah tempat di Nate Bonilla-Warford, Tampa, Florida, sebuah tempat liburan yang menjadi basis lokasi lahirnya Foursquare. 

Selvadurai menjelaskan, sesungguhnya ide lahirnya aplikasi Foursquare di sebuah lokasi kecil di South, saat kedua pendiri jejaring sosial ini menghadiri festival musik Southwest. Namun kemudian nama Foursuquare baru ditemukan di Tampa, saat mereka berlibur ke daerah tersebut.  

Tubuh Ramping dan Kencang ala Britney Spears

Seperti kita tahu, Britney telah melahirkan dua anak, tapi kini tubuhnya terlihat lebih baik daripada sebelumnya. Mau tahu rahasia tubuh seksi ala Britney? Berikut contekan dari Joe Dowdell, pelatih selebritas dan penulis buku bertajuk Ultimate You, seperti dikutip dari Shine.com: 

1. Cukup tidur 
Dowdell menyatakan istirahat yang cukup (sekitar 7-8 jam sehari) dan banyak minum air putih adalah langkah pertama untuk mendapatkan tubuh sehat dan bonusnya, ideal. Menurutnya, tubuh kita harus mendapatkan cukup istirahat dan tetap terhidrasi agar bisa membakar kalori dengan baik. 

Coklat hanya Obat Depresi Sementara?


Banyak orang mengira bahwa cokelat adalah obat stres dan depresi. Berikut ini adalah beberapa pertanyaan dan jawaban seputar depresi serta kaitannya dengan konsumsi makanan khususnya cokelat.  
Apakah yang bisa membuat seseorang depresi?
Seseorang bisa mengalami depresi karena tiga faktor yang saling berkaitan yaitu faktor biologi, psikologi dan sosial. Penelitian mengatakan bahwa faktor biologi yang berpengaruh adalah adanya sistem neurotransmitter di otak yang terganggu, yaitu sistem serotonin di dalam otak kita.

Di Shenzhen Tak Ada Orang Gemuk, Mengapa?


Dalam perjalanan Hongkong- Shenzhen beberapa hari yang lalu, pemandu wisata yang bernama Asiang, entah dari mana asal mulai ceritanya berkomentar bahwa di kota Shenzhen ini tidak ada orang gemuk. Seorang yang diperkenalkan sebagai Profesor waktu mengunjungi toko obat tradisionil Cina juga mengungkapkan hal yang sama.

10 Syarat Jadi Pria Maskulin


 Pria maskulin bukan ditandai oleh tubuh yang berotot. Bagi sebagian besar perempuan, tubuh yang dihiasi otot di mana-mana justru kurang menarik. Kalau wajah tampan? Hmm... itu relatif.
Wajah tampan jika disertai 10 "syarat" berikut bisa menunjukkan dialah laki-laki sejati. Lalu, apa saja ke-10 syarat itu?
1. Percaya Diri dan Jujur : Di mata gadis-gadis, cowok yang kurang pede bukanlah laki-laki sejati. Percaya diri dan menerima apa adanya alias jujur, se-cheesy apa pun, itulah yang menjadi daya tarik.

Solusi Sulit Tidur


Dahulu orang sering berasumsi bahwa waktu tidur yang ideal adalah selama tujuh hingga delapan jam. Faktanya, angka itu tidak lagi menjadi patokan. Prinsipnya selama kualitas tidur itu baik, tak peduli lama atau sebentar maka anda pun bisa kembali fresh keesokan harinya. Semoga tips berikut mebantu para pembaca  dalam meningkatkan kualitas tidur yang baik.

  1. Sesungguhnya para peneliti hanya mengenal kamar tidur sebagai dua fungsi. Yang pertama untuk melakukan aktivitas seks dan untuk tidur. Bila kamar tidur dan kasur agan telah digunakan untuk fungsi lain, ini justru akan mengurangi kualitas ruang istirahat. Jadi jangan sekali-kali menyatukan ruang tidur dengan ruang kerja atau belajar. Untuk agan yang masih kos sebaiknya fungsikan bagian-bagian kecil di kamar dengan sebaik mungkin. Sehingga kasur hanya dipakai untuk tidur selebihnya lakukan aktivitas lain seperti belajar atau menonton TV di tempat lain.

Hilangkan Bau Bensin di Kabin Feroza


Daihatsu secara resmi mengumumkan me-recall  produknya yang sudah masuk “meseum”,yaitu Feroza kemarin.  Dalam rilisnya disebutkan produk yang sama di Amerika Serikat, Australia, Jepang dan Eropa juga sudah dipanggil untuk diperbaki. 
Masalah yang dihadapi pada mobil yang masih menggunakan karburator ini sehingga mesti di-recall, adalah check valve atau katup pengaman (juga bisa disebut katup pernafasan emisi uap bensin). Katup ini bisa retak karena dimakan usia. Dijelaskan, kejadian terburuk akibat kerusakan katup tersebut - hanya satu kasus di Jepang – menyebabkan jip ini terbakar.

Tips Memilih Kaca Film dan Cara Perawatannya


Dengan banyaknya merek kaca film dipasarkan di Indonesia, menuntut konsumen harus menentukan pilihan. Tidak bisa dipungkiri, faktor harga sangat menentukan. 

Semua Konten di Google Video Akan Dihapus Bulan Depan


Musim semi tahun ini tampaknya telah menjadi musim pembersihan bagi Google terhadap account dan konten pada beberapa layanannya. Sementara YouTube dan Blogger memaksa penggunanya untuk meng-upgrade account lamanya, baru-baru ini tersebar kabar kalau Google Video juga melakukan hal yang sama dan bahkan tampak lebih ekstrim lagi dengan menghapus semua video pada konten yang ada tanpa kemungkinan migrasi atau update account para penggunanya sekalipun.

Cara Baru Dalam Mengawasi IT Perusahaan


Perkembangan aplikasi sosial berbasis web mengancam keamanan jaringan korporasi. Aplikasi jenis ini bisa melumpuhkan keamanan jaringan, membuka data-data sensitif dan dapat mengurasi produktivitas karyawan. Demikianlah sejumlah peringatan pakar keamanan informasi yang disampaikan Joe Wang, CEO WatchGuard Technologies saat wawancara dengan Kompas.com di Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta, Senin (18/4/2011).

Monday, April 18, 2011

Tips Mencegah Tertular Mata Merah

http://onclinic.files.wordpress.com/2011/03/conjunctivitis.jpg


Penyakit mata merah atau dalam istilah kedokteran disebut konjungtivitis adalah salah satu penyakit infeksi pada mata yang sangat menular. Warna merah pada mata terjadi akibat terjadinya peradangan pada selaput bening putih mata dan permukaan bagian dalam kelopak mata.

Karena menular, perlu kiranya kita mengambil langkah langkah pencegahan agar terhindar dari penyakit ini. Berikut beberapa diantaranya:

Jangan bersentuhan dengan seseorang yang sedang menderita konjungtivitis.
Jangan menyentuh benda benda atau obyek yang telah digunakan oleh penderita konjungtivitis.

Jauhi penderita mata merah yang juga mengalami batuk dan bersin bersin.

Jangan berenang dengan penderita konjugtivitis.

Ajaklah anak anda tetap di rumah saat mereka menderita mata merah.

Cuci tangan dengan baik dan sesering mungkin setiap hari.

sumber:klikdokter.net

Tips Mengoptimalkan Fungsi Otak Kita

Kita hidup dalam zaman modern dimana kita tergantung pada teknologi seperti gadget atau hal lain dimana tempat kita menyimpan data-data atau event-event penting, tanpa disadari kita jarang memakai otak kita secara optimal.

Berikut saya sajikan tips agar otak kita optimal atau meningkatkan kemampuannya dalam mengingat sesuatu :

1. Perhatian. Bila kita ingin selalu mengingat apa yang dikatakan seseorang, perhatikanlah dengan baik apa yang dikatakan orang tersebut. Perhatikan setiap detil dari perkataannya. Pusatkan sepenuhnya perhatian kita pada lawan bicara yang ada di hadapan kita.

2. Gunakan seluruh panca indera anda. Semakin banyak anda menggunakan panca indera dalam memperhatikan sesuatu maka akan semakin lama ingatan terhadap hal tersebut membekas di otak anda. Lihat, rasakan, dan hayati apa yang mengalir dari setiap ucapan orang tersebut.

3. Hubungkan dengan sesuatu. Menghubungkan suatu benda dengan benda yang lain akan membantu anda mengingat benda tersebut. Misalnya anda bertemu seseorang lalu anda ingin mengingat namanya, perhatikan dengan seksama apa yang unik atau berbeda dari orang tersebut. Si Ani yang berambut lurus dan bermata indah badannya harum bagaikan bunga mawar. Semakin unik hubungan yang anda buat maka akan semakin bagus ingatan anda terhadap orang tersebut.

4. Antusialah dalam melakukan sesuatu. Semakin antusias dan senang anda terhadap sesuatu atau seseorang maka akan semakin mudah anda mengingatnya dalam jangka waktu lama. Bila anda menyukai sesuatu atau seseorang maka anda akan sangat memperhatikannya dan anda akan menggunakan seluruh panca indera anda untuk merasakannya. Bahkan anda akan menghubungkannya dengan sesuatu benda yang menarik sehingga bila anda melihat benda tersebut maka anda akan kembali mengingatnya.

5. Ulangi. Ulangi, ulangi dan ulangi apa yang ingin anda ingat. Para ahli dibidang per-otakan mengatakan bahwa otak manusia hanya mampu mengingat 7 bagian informasi dalam kurang dari 30 detik. Jika anda ingin lebih lama mengingat maka anda harus selalu mengulangi dalam benak apa yang ingin anda ingat.

6. Olah ragalah yang cukup. Olah raga terutama yang meningkatkan sirkulasi oksigen ke otak akan meningkatkan fungsi otak secara maksimal. Mengingat adalah salah satu fungsi otak yang sangat penting.

7. Kendalikan stress anda. Stress akan meningkatkan kadar hormon kortisol yang mengganggu fungsi otak akibat matinya sel saraf otak. Stress juga akan menganggu selera makan dan tidur anda yang pada gilirannya akan berdampak pula pada kemampuan daya ingat. Salah satu cara untuk mengendalikan stress adalah dengan berolah raga.

8. Tidurlah yang cukup. Saat kita terlelap terutama beberapa jam di awal tidur, otak kita akan menyibukan diri memproses segala informasi yang kita pelajari sebelumnya. Hal ini tentu akan menambah kemampuan daya ingat.
Jika anda mampu mengoptimalkan daya ingat anda maka anda tidak akan membutuhkan alat alat yang mahal hanya sekedar mengingat ulang tahun pacar atau istri anda.

sumber: blogdokter.net

Makanan Junk Food Yang Melindungi Jantung

MESKI terdengar tak masuk akal, makan junk food mungkin baik bagi jantung asalkan diikuti dengan sepiring donat, kata hasil penelitian. Ini tentunya merupakan kabar baik bagi pecinta junk food.

Penelitian menunjukkan bahwa minyak, dengan caranya sendiri, mampu meningkatkan otot jantung dan mengurangi jumlah kerusakan saat serangan jantung. Kepada Daily Mail, ketua studi Lauren Haar dari Universitas Cincinnati mengatakan, "Ini menunjukkan bahwa makanan tinggi lemak memiliki kemampuan membantu fungsi jantung." 

CARA SUNTIK CATRIDGE PRINTER CANON

1. Lepas Stiker Penutup Pada Catridge
2. Buat Lubang Pada Catrigge Lebih Besar dari Lubang Jarum Tujuannya agar Udara Bisa Masuk dan Tinta Tidak Luber di Nozzle Bawah
3. Ikuti Petunjuk Pada Gambar Untuk Lubang Tinta Warna





sumber: http://yudha7prasetya.blogspot.com

Tips Buat Screenshot di iPad & Android

Membuat screenshot layar atau file tampilan layar kadang diperlukan ketika sedang menulis atau melakukan presentasi. Memang ada sebagian smartphone punya cara mudah untuk melakukan screenshot dengan memencet tombol tertentu. Tapi, sebagian smartphone lainnya hanya bisa menggunakan aplikasi tambahan atau Anda sedikit melakukan modifikasi.

Nah, karena itulah ada baiknya Anda memerhatikan tips berikut untuk memudahkan membuat screenshot bagi tipe smartphone ataupun tablet. 

HTC Persiapkan Smartphone WP7 dengan Kamera 16MP


Berdasarkan sebuah video iklan yang beredar di internet baru-baru ini diketahui bahwa HTC saat ini sedang mempersiapkan sebuah model handset Windows Phone 7 yang memiliki kamera 16 megapiksel. Ukuran megapiksel kamera ini berarti dua kali lipat dari resolusi tertinggi handset HTC yang ada saat ini.

Apa Kemampuan Android yang Tidak Dimiliki Ponsel Besutan Apple?


Kini ranah ponsel pintar dikuasai oleh 3 OS mobile utama, yaitu iOS, Android, dan BlackBerry. Diantara ketiganya ada dua yang bersaing ketat di model ponsel layar sentuh, siapalagi kalau bukan ponsel Android dan iPhone. Sementara perdebatan mengenai yang mana ponsel yang lebih baik tidak akan pernah ada habisnya bila membahas kedua OS mobile tersebut, kini Jared Spurbeck (kontributor Yahoo news) memberikan pandangannya mengenai apa yang dimiliki Android yang tidak bisa dilakukan Apple, berikut adalah alasannya:

Kapan waktu Baik Berolahraga?

Beberapa tahun terakhir ini makin banyak saja pusat kebugaran yang memperpanjang waktu bukanya. Rata-rata mereka buka sejak pagi hingga tengah malam. Pelanggan pun bebas menentukan kapan harus berlatih sesuai dengan waktu yang dimilikinya.

Korban Cedera Sepatu Hak Tinggi Lebih Banyak Dibanding Sepakbola

Cedera kaki mulai dari kesleo hingga patah tulang adalah hal yang wajar pada pemakai sepatu hak tinggi aliashigh heel. Yang mengejutkan, cedera kaki pada pengguna high heeljumlahnya lebih banyak dibandingkan cedera saat berolahraga sepakbola. 

Sebuah layanan penyedia jasa mobil ambulans di Australia, NSW Paramedics mencatat jumlah panggilan gawat darurat dari para pemakai high heel meningkat 3 kali lipat dalam beberapa tahun terakhir. Angkanya sudah melebihi jumlah kasus cedera dalam sepakbola. 

Pasang Lampu Iluminasi Pada Mobil, Berguna Saat Gelap


JAKARTA - Tempat gelap maupun remang-remang, memang sempurna untuk mendapatkan suasana yang romatis. Tapi jika sedang berkendara di daerah gelap pasti akan repot. Hal ini juga berlaku di mobil, ada hal-hal yang terkadang membuat Anda kesulitan ketika berada di tempat gelap. Meski sepele, namun lama kelamaan bisa membuat Anda naik darah.

Nah, kami menyajikan tips dan trik untuk mengaplikasi fitur follow me home, iluminasi pada lubang kunci dan lampu kabin tambahan. Seperti apa iluminasi ‘kreatif’ itu bisa diterapkan? Silakan simak artikel berikut.

Follow Me Home
Pada mobil-mobil terbaru, seperti Ford Fiesta, Mercedes–Benz maupun Jeep Patriot, sudah mengaplikasi fitur follow me home. Pada dasarnya, fitur ini akan memberikan kesempatan untuk mendapatkan cahaya yang dipancarkan dari lampu mobil selama beberapa saat (saat mobil dikunci dan dibuka).

Selain itu, dengan fitur ini, bila Anda lupa memarkirkan mobil di tempat gelap, hanya dengan menekan tombol remote door open, Anda cukup mencari cahaya lampu yang dipendarkan dari mobil.
Tetapi, untuk mobil yang belum mempunyai fitur ini, kini bisa diterapkan juga diterapkan. Memang tidak sama persis dengan yang dibuat oleh pabrikan mobil. Seperti yang dilakukan Wira dari gerai SACS yang dahulu pernah membuatnya. Modul yang (saat itu) dijual seharga Rp 350 ribu ini, bekerja layaknya time delay, yang membuat lampu akan mati secara otomatis dalam beberapa saat.

“Sebetulnya sih ini berfungsi untuk kita yang sering lupa matiin lampu. Jadi setelah mesin mati dan kunci dicabut, maka lampu akan menyala beberapa saat lalu mati. Jadi tidak akan nyala terus sampai pagi,” ungkap Wira yang suka ‘bermain’ dengan barang elektronik ini.
  
“Pemasangannya juga mudah, modul hanya disambungkan ke switch lampu dan kontak ACC. Untuk sementara ini, barangnya kosong. Tapi kalau lagi tren lagi sih boleh juga buat lagi,” kekeh Wira.

Iluminasi Lubang Kunci
Tidak hanya di luar mobil, kondisi gelap di dalam mobil juga bisa jadi kendala bagi pengemudi. Misalnya saat ingin memasukkan anak kunci ke lubangnya. Solusinya, Anda bisa memasangkan lampu ring di lubang kunci.
Untuk lampu pada lubang kunci, bisa menggunakan lampu LED ring. Sachin Punjabi dari gerai Driver’s Corner di bilangan Radio Dalam, Jakarta Selatan punya produk yang didatangkan langsung dari Jepang. Lampu ring seharga Rp 450 ribu ini, cukup diselipkan di antara lubang kunci dan konsol setir.

Pemasangannya sangat mudah, karena hanya menghubungkan arus dari switch pintu. “Untuk warnanya ada merah dan biru, tapi nanti saya mau datangkan lagi yang bisa menyala terus. Kalau pintu dibuka, maka warnanya biru, lalu saat pintu ditutup berubah jadi merah,” terang Wira.
Lampu Kabin Tambahan
Selain itu, lampu fleksibel di bawah dasbor juga tidak kalah penting. Dikala Anda harus mengambil barang jatuh di lantai mobil, jadi tidak perlu harus membawa senter. LED fleksibel yang mempunyai panjang sekitar 30 cm ini pemasangannya hanya ditempelkan di bawah dasbor. Karena sifatnya yang fleksibel, pemasangannya bisa mengikuti bentuk dasbor.

“Kalau yang ini harganya Rp 300 ribu sepasang untuk kanan dan kiri. Untuk warnanya kebanyakan cari yang putih. Pasangnya juga sama seperti lampu ring, yaitu dihubungkan ke switch pintu juga,” tutupnya.  

sumber:otomotifnet.com