[UNIKNYA.COM] William Jefferson Clinton adalah Presiden Amerika Serikat ke-42. Ia menjabat dua kali masa jabatan periode 20 Januari 1993 hingga 20 Januari 2001.
Sebelum terpilih menjadi presiden, Clinton selama sekitar 12 tahun adalah Gubernur Arkansas yang ke-50 dan ke-52. Istrinya, Hillary Rodham Clinton, adalah Senator dari daerah pemilihan New York. Clinton mendirikan yayasan William J. Clinton Foundation dan menjadi ketuanya.
Sedangkan Monica Lewinsky dilahirkan di San Francisco, dan dibesarkan di California Selatan di sebelah barat dari Los Angeles dan di Beverly Hills. Ia lulus dalam bidang psikologi dari Lewis & Clark College di Portland, Oregon pada 1995. Setelah itu, ia pindah ke Washington, D.C. dan bekerja di Gedung Putih pada masa jabatan pertama Clinton sebagai presiden.
Ketika bertugas di Gedung Putih, ia terlibat dalam hubungan seksual yang singkat dengan Presiden Clinton. Mereka berdua menyangkal bahwa hubungan itu mencakup hubungan seksual. Berita tentang skandal ini, dan penyelidikan yang dilakukan atasnya, serta usul pemecatan terhadap Bill Clinton, kemudian dikenal sebagai Skandal Lewinsky.
Pata tanggal 26 Januari 1998, Clinton menyangkal telah melakukan hubungan seksual dengan Lewinsky dalam keterangan di bawah sumpah dalam sebuah proses pengadilan terpisah. Dalam sebuah kutipan berita yang disiarkan secara nasional dari sebuah konferensi pers White House, Clinton belakangan menyatakan “Saya tidak melakukan hubungan seksual dengan perempuan itu, Nn. Lewinsky.”
Sumber : Wikipedia.org, uniknya.com, Januari 2013
uniknya.com 26 Jan, 2013
-
Source: http://uniknya.com/2013/01/26/hari-ini-26-januari-presiden-bill-clinton-menyangkal-memiliki-hubungan-dengan-staffnya-monica-lewinsky/
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment