Sunday, March 17, 2013

‘Puas’ Bahas Agenda Kongres, Farid Rahman Cs ‘Cabut’

LENSAINDONESIA.COM: Setelah agenda dalam Kongres Luar Biasa (KLB) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) selesai dibahas, Wakil Ketua Umum PSSI, Farid Rahman dan kawan-kawan ‘cabut’ atau meninggalkan ruangan Kongres yang digelar di Hotel Borobudur, Jakarta, Minggu (17/3/13).

Seperti diketahui, Farid Rahman adalah salah satu dari anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Selain Farid, teman-temannya   anggota exco yang juga meninggalkan ruangan Kongres, di antaranya, Sihar Sitorus, Bob Hippy, Mawardi Nurdin, Widodo Santoso dan Tuti Dau.

Baca juga: Surat Palsu yang Beredar Menghancurkan KLB PSSI dan Menang Kalah, Pemain Timnas Tetap Dapat Rp 25 Juta!

Menurut, Farid, ia dan lima anggota Exco meninggalkan ruang kongres dikarenakan agenda yang dibahas pada KLB PSSI sudah selesai dibahas. Yakni, unifikasi liga dan revisi statuta.

“Pembahasan agenda sesuai MoU sudah selesai. Hanya ada satu yang belum selesai yaitu, pengembalian empat exco,” ujarnya singkat.

Mereka ini adalah, pihak yang mempermasalahkan 18 pengurus provinsi (pengprov) PSSI caretaker dan melaporkan ke Menpora, Roy Suryo untuk meminta pertimbangan atas 18 Penprov caretaker itu, untuk bisa mengikuti KLB PSSI.

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 17 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/17/anggota-exco-persoalkan-18-pengprov-caretaker-ikut-klb-pssi.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment