Thursday, March 21, 2013

Ibas: Demokrat belum merilis calon ketum!

LENSAINDONESIA.COM: Sekjen Partai Demokrat Edi Baskoro Yudhoyono memastikan partainya belum merilis nama-nama calon ketua umum. Hal itu terkait dengan nama-nama calon ketua umum yang akhir-akhir ini muncul di media massa.

Calon ketua umum nantinya akan dibahas dalam Kongres Luar Biasa (KLB), yang akan digelar di Bali, 30-31 Maret mendatang. Mengenai mekanisme pengangkatan bakal calon ketua umum akan disesuaikan dengan aturan partai. “Hanya Tuhan, pak SBY dan peserta KLB yang mengetahui calon ketua umum,” kata politisi yang disapa Ibas itu dalam siaran pers di Kantor DPP Partai Demokrat, Kamis (21/3).

Baca juga: Saan Serius, Ogah Deklarasi dan Jero Wacik Jamin Tidak Ada Manuver Loyalis Anas di KLB

Putra presiden SBY itu menyatakan partainya mempunyai kriteria khusus untuk menjadi ketua umum partai. Siapapun nantinya yang terpilih merupakan orang yang dapat diterima seluruh kader Demokrat, dan memiliki semangat juang yang tinggi. “KLB dapat berlangsung secara sederhana, hidmat, teduh dan melalui proses musyawarah. Sehingga dihasilkan kesepakatan bersama,” ungkapnya.

Selain menghasilkan kesepakatan bersama mencari ketua umum, KLB nanti juga untuk mengkonsolidasi dan memperkokoh kekuatan kader menghadapi pemilu 2014. “Tujuan KLB selain memilih ketua umum juga ingin mengkonsolidadi memperkokoh kader baik tingkat pusat maupun daerah,” pungkasnya. @yuanto/khairul

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Catur Prasetya @lensaindonesia 21 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/21/ibas-demokrat-belum-merilis-calon-ketum.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment