Tuesday, February 12, 2013

Penelitian : Stres Bekerja Tidak Terkait Kanker

Para ilmuwan menyatakan bahwa tidak ada hubungan antara stres pekerjaan dengan risiko berkembangnya kanker kolorektal, kanker paru-paru, kanker payudara, atau kanker prostat.

A

Sekitar 90 persen dari keempat jenis kanker tersebut terkait dengan faktor lingkungan. Menurut ilmuwan, faktor-faktor lingkungan tersebut diantaranya seperti radiasi UV dan asap tembakau. Sementara, faktor psikologis seperti stres tidak diakui oleh ilmuwan sebagai faktor penyebab kanker.

Oleh karena itu, para ilmuwan dari IPD-Work Consortium, yang dipimpin oleh Finnish Institute of Occupational Health dan University College London, melakukan meta-analisis dari 12 studi sebelumnya.

Penelitian ini melibatkan 116.000 partisipan berusia 17-70 tahun, dari Finlandia, Perancis, Belanda, Swedia, Denmark, dan Inggris.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa sekitar 5.765 dari 116.056 partisipan (sekitar 5 persennya) telah terkena beberapa jenis kanker tersebut dalam rata-rata 12-tahun. Namun, para peneliti tidak menemukan bukti hubungan antara stres bekerja dan risiko kanker. (jay)

BACA JUGA: Awas, Kelebihan Dosis Vitamin C Berisiko Batu Ginjal!

DuniaFitnes.com 12 Feb, 2013


-
Source: http://www.duniafitnes.com/news/penelitian-stres-bekerja-tidak-terkait-kanker.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment