LENSAINDONESIA.COM: Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf mengatakan,Sekjen Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) termasuk anggota fraksinya yang paling rajin mengikuti agenda sebagai anggota DPR RI.
“Tapi demi melaksanakan tugas, beliau mengundurkan diri menjadi anggota DPR RI. Buat saya sendiri kita masih butuh pemikiran-pemikiran mas Ibas sebagai anggota DPR,” ujar Nurhayati di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta , Kamis (14/02/13) siang.
Baca juga: SBY Dikritik Terus, Marzuki Alie Pasang Badan dan Isu, Adik Ipar SBY Disiapkan Ketua Umum Partai Demokrat
Lebih lanjut Nurhayati mengatakan, keinginan Ibas adalah pilihan yang sulit. Menurutnya, Ibas bertanggung jawab, sehingga itu adalah pilihan yang terbaik, meskipun itu berarti Fraksi Demokrat DPR kehilangan salahsatu anggotanya yang berdedikasi.
Soal pengganti Ibas di DPR, Nurhayati menyebut akan diisi oleh caleg Dapil VII Jawa Timur dengan perolehan suara di bawah Ramadhan pohan. Proses penggantian antar waktu (PAW) Ibas akan segera diproses dan penggantinya akan diusulkan.@endang
Khairul Fahmi @lensaindonesia 14 Feb, 2013
enclosure:
-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/14/nurhayati-assegaf-ibas-sosok-yang-rajin-fraksi-merasa-kehilangan.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment