Friday, February 15, 2013

Truk `Transformer` Segera Menuju Indonesia

LENSAINDONESIA.COM: Truk besar tipe 75600 yang dibuat perusahaan `Belaz` dari Republik Belarus dengan tinggi 7,9 meter, lebar 10,9 meter, panjang 13 meter, berat 240 ton, segera memasuki pangsa pasar Indonesia. Truk dengan daya angkut 320 ton, berkekuatan 3600 tenaga kuda, dengan kecepatan 64,37 km/jam dan radius putar 16,6 meter ini bukan merupakan sosok raksasa robot dalam film Transformer.

Namun bila Anda pernah menyaksikan film Transformer maka secara bentuk, besaran, kekuatan dan perawakan, beberapa truk produk Belaz ini mirip dengan robot-robot jelmaan truk `Optimus Prime`, `Devastator`, `Long-Haul` dan `Mixmaster`, karakter-karakter dalam film fiksi-ilmiah Hollywood itu.

Baca juga: Polda Metro Jaya Amankan 7 Pencuri Spesialis Truk dan Jalur Pantura Tegal Macet Gara-Gara Kontainer Terguling

Belaz atau Belaruski Autamabilny Zawod adalah salah satu produsen utama kendaraan semacam ini di dunia. Selain truk besar pengangkut (dump truck), perusahaan kebanggaan negara Belarus ini juga memproduksi kendaraan-kendaraan berat lainnya seperti bulldozer, truck mixer, tractor, underground truck, load-haul-dump unit, heavy-load carrier, aircraft tug, hopper car dan gondola car. Belaz sendiri merupakan salah satu BUMN di bawah Kementerian Industri Republik Belarus.

Dalam kunjungan kerjanya baru-baru ini, Dubes RI untuk Rusia dan Belarus, Djauhari Oratmangun berkesempatan untuk meninjau langsung pabrik pembuatan truk-truk Belaz di daerah Zhodzina, 50 km sebelah utara Minsk, ibu kota Republik Belarus.

Produk truk dan angkutan berat Belaz telah diekspor ke berbagai belahan dunia, termasuk ke Indonesia. Di tahun 2012, untuk pertama kalinya telah dikirim ke Indonesia 5 unit truk kelas ringan tipe Belaz 75473 berkapasitas 45 metrik ton untuk pertambangan di wilayah Kalimantan.

Di tahun 2013 ini, pihak Belaz sangat berkeinginan untuk meningkatkan kerjasamanya langsung dengan perusahaan-perusahaan Indonesia, sebagai strateginya memenuhi dan menjangkau pasaran yang lebih luas di kawasan. Untuk bukti keseriusannya, Belaz berencana menggelar pameran produknya di Jakarta pada September tahun ini. Dalam pameran nantinya akan digelar pula produk unggulan Belaz, yaitu dump truck berkapasitas 55 ton.

Pihak Belaz memproyeksikan bahwa dalam 5 tahun ke depan, kondisi ekonomi Indonesia akan tetap baik dan stabil, seiring dengan peningkatan aktivitas ekonomi, perdagangan dan investasinya. Untuk itu, permintaan terhadap berbagai peralatan atau perlengkapan industri berat guna pembangunan infrastruktur, termasuk bidang pertambangan akan turut naik pula.@lailal/kbri moskow

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andiono Hernawan @lensaindonesia 15 Feb, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/15/truk-transformer-segera-menuju-indonesia.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment