Friday, February 15, 2013

Tiga DPC Demokrat di Jatim Tolak Teken Pakta Integritas

LENSAINDONESIA.COM: Kedigjayaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sebagai Ketua Majelis Tinggi, ternyata tak ampuh untuk tiga DPC Partai Demokrat. Instruksi Majelis Tinggi yang mewajibkan semua ketua DPD dan DPC untuk menandatangani Pakta Integritas, ditolak mentah-mentah.

Tiga DPC yang menolak tanda tangan itu diantaranya DPC Tuban, DPC Blitar dan DPC Sidoarjo. Itu terungkap saat Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, Soekarwo, mengumpulkan semua ketua DPC se-Jatim di kediamannya di Jl Imam Bonjol Surabaya, Kamis (14/02/2013) tadi malam.

Baca juga: Anas Urbaningrum: "Ini Pakta Integritas Kasih Sayang" dan Tunggu Saja, Hari Ini Status Anas Urbaningrum Ditentukan

Informasi yang diperoleh LICOM, penolakan Ketua DPC Kabupaten Blitar memang sudah diprediksi sejak awal. Selain memiliki kedekatan emosional dengan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum, sosok Ketua DPC Blitar Heru Sunaryanto dikenal sebagai sahabat sekaligus teman sekolah Anas semasa remaja.

Bahkan, sebelumnya, Heru dengan berani menuding Jero Wacik dan Syarif Hasan, yang ditudingnya menggulingkan Anas dan dirinya menyatakan siap membela Anas.@rizalhasan

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Ari Purwanto @lensaindonesia 15 Feb, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/15/tiga-dpc-demokrat-di-jatim-tolak-teken-pakta-integritas.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment