Friday, February 15, 2013

Minggu Besok, Jokowi-Ahok Terjung Langsung ke Rusun Marunda

LENSAINDONESIA.COM: Untuk menyelesaikan permasalahan warga di rusun Marunda, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan Wakil Gubernur Basuki Thajaja Purnama, Minggu (17/02/2013) besok akan turun langsung ke Rusun Marunda untuk mengetahui masalah yang terjadi di rusun tersebut.

“Kita Minggu besok akan melihat langsung kendala yang terjadi warga Rusun Merunda termasuk soal air, listrik agar segera rampung. Nanti akan dicari juga untuk tempat tidur ke CSR-lah sebanyak-banyaknya,” ujar Jokowi di Balai Kota Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (15/02/2013).

Baca juga: Jokowi Copot Kadis PU, Walikota Jaksel Digeser Tangani Arsip Daerah dan Ahok: Calon Lurah dan Camat Harus Punya Program yang Jelas

Jokowi mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan fasilitas secara terus menerus. Jokowi akan melepaskan campur tangannya pada warga rusun jika sudah dapat hidup mandiri sehingga tidak ada ketergantungan.

“Kalau mereka (warga ) sudah mandiri kita akan lepas agar mereka. Jangan sampai tergantung sama kita,” tegas Jokowi.

Menurut Jokowi, yang terpenting adalah secepatnya menyelesaikan masalah rusun agar cepat diisi.

“Kita lihat untuk di Cakung dan Cipinang Besar Selatan (Cibese) banyak yang kosong,” pungkasnya.@aguslensa

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Rizal Hasan @lensaindonesia 15 Feb, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/15/minggu-besok-jokowi-ahok-terjung-langsung-ke-rusun-marunda.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment