Saturday, February 16, 2013

Dewan Syuro PKB Tak Gubris Ancaman DPP

LENSAINDONESIA.COM: Dewan Syuro PKB Jatim tetap ngotot mendukung pasangan Soekarwo-Syaifulah Yusuf (KarSa) meski DPP PKB mengancam akan mengeluarkan sanksi terhadap pengurus yang tak mendukung Khofifah Indar Parawansa dalam pilgub Jatim Agustus 2013 mendatang.

Dukungan ke KarSa itu diungkapkan setelah alim ulama, Masyayikh dan Dewan Syuro DPC PKB se-Jatim menggelar konsolidasi dan silaturahmi di Ponpes Al Hidayah, Sukorejo, Kabupaten Pasuruan, Jumat (15/2/2013) kemarin.

Baca juga: Pasangan KarSa Dapat DukunganKiai Kampung se-Jatim dan Edisi Pilgub Kali Ini Khofifah Siap "Lawan" KarSa

Ketua Dewan Syuro PKB Jatim, KH Abd Salam Mujib, mengungkapkan pihaknya menyatakan dukungan politik kepada pasangan Karsa II. “Aspirasi para kyai sepuh menjadi pertimbangan dalam dukungan politik kepada KarSa.
Pengalaman dan loyalitas mereka sudah teruji, kata KH Abd Salam Mujib.

Dengan adanya dukungan ke KarSa ini dipastikan suara PKB akan pecah dalam Pilgub Jatim mendatang, pasalnya DPP telah merekomendasi Khofifah sebagai Cagub yang akan didukung di Pilgub Jatim. Bahkan untuk mempertegas dukungan PKB ke Khofifah, DPP telah mengeluarkan sanksi bagi kader yang membelot mendukung KarSa di Pilgub Jatim.

“Akan ada sanksi sesuai aturan partai yang berlaku. Bisa berupa teguran hingga peringatan tegas,” ancam Sekretaris Dewan Syuro DPP PKB Andi Muawiyah Ramly beberapa waktu lalu.@ian

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andiono Hernawan @lensaindonesia 16 Feb, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/16/dewan-syuro-pkb-tak-gubris-ancaman-dpp.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment