Thursday, March 14, 2013

Bamsoet Tuding Didi Irawadi Politisi Asal Bunyi

LENSAINDONESIA.COM: Bambang Soesatyo, salah satu inisator Panitia Khusus (Pansus) Century mengatakan, ia kesal dengan pernyataan anggota Timwas Century dari Fraksi Demokrat, Didi Irawadi Syamsuddin, yang menuding ada salah satu inisiator Pansus Century yang dekat dengan dua buronan pembobol Bank Century.

“Suruh sebut namanya dong. Siapa. Apa buktinya,” ujarnya di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Kamis (14/03/2013).

Baca juga: Bambang Soesatyo Bantah Jadi Pemain APBN dan Praktisi Hukum: Terkait Kasus Century, Apakah Kebijakan Bersalah atau Tidak

Bamsoet beranggapan, jika Didi tidak berani menyebut siapa orang tersebut dan apa buktinya, artinya Didi adalah politisi yang asal bunyi tanpa ada bukti konkret.

“Kalau tidak menyebut nama dan buktinya itu namanya politisi, asal bunyi,” tegasnya.

Anggota Komisi III DPR ini juga mengancam akan memperkarakan tudingan itu jika pada akhirnya nanti Didi tidak dapat membuktikan hal tersebut.

“Dan itu bisa diperkarakan dengan pasal 311 KUHP,” tandasnya.

Seperti diketahui,Didi Irawadi mencoba mengungkap fakta baru selain keterlibatan dua orang yang masih buron yakni Refat dan Hesham.

Menurut putra Menteri Hukum dan HAM Amir Syamsuddin ini, ada politisi yang sangat dekat dengan kedua buronan tersebut. Namun Didi enggan menyebut siapa orang tersebut.

Didi hanya memberikan info bahwa orang tersebut adalah inisiator Panitia Khusus (Pansus) Century.@endang

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andiono Hernawan @lensaindonesia 14 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/14/bamsoet-tuding-didi-irawadi-politisi-asal-bunyi.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment