Friday, April 5, 2013

Persebaya DU akhirnya bertolak ke Yogyakarta

LENSAINDONESIA.COM: Meskipun mengalami kelelahan setelah menjalani pertandingan dengan Perseba Super Bangkalan. Namun, Persebaya Surabaya yang saat ini berlaga di Grup 3 Divisi Utama Liga Indonesia, mau tak mau hari ini akan berangkat ke Jogja untuk bertanding dengan Deltras. Mereka membawa motivasi untuk mempertahankan pemimpin klasemen grup 3.

Terhitung hanya dua hari mereka beristirahat, untuk mengembalikan stamina mereka yang sudah terkuras. Seperti diketahui surat PT Liga Indonesia nomor 0428/LIGA/IV/2013 yang mengharuskan laga tersebut digelar tanpa penonton. Sejatinya, laga ini digelar di Gelora Delta Sidoarjo, Sabtu (2/3) lalu. Namun pertandingan akhirnya digeber di Lapangan Sasana Krida komplek Akademi Angkatan Udara (AAU) Yogyakarta, akhir pekan ini.

Baca juga: Lanjutkan aksi rembuk sepak bola Jakarta, Jakmania sambangi Balai Kota dan PBR tahan imbang tuan rumah Persela Lamongan

Padahal, Selasa (2/4/2013) kemarin, Uston Nawawi dan kawan-kawan baru saja bertanding lawan Perseba Bangkalan Super di Gelora Bung Tomo. "Ini sudah standar liga. Saya percaya kami bisa mengatasi ini di pertandingan nanti," ucap Tony dengan penuh optimis.

Tony menambahkan, salah satu motivasi yang membuat pemainnya tetap semangat adalah, keinginan untuk terus mempertahankan puncak klasemen Grup III. "Situasi tim saat ini dalam suasana kondusif. Semoga kami bisa tetap menjadi pemuncak dan lolos ke ISL," lanjut pelatih asal Makassar ini. Saat ini, Persebaya telah melakoni 5 kali pertandingan dengan perolehan 14 poin, yaitu 4 kali menang dan 1 kali seri.

Untuk mempersiapkan laga derby Jawa Timur (Jatim) itu, pelatih Tony Ho membawa total 21 pemain. Mayoritas yang dibaa adalah pemain yang diturunkan saat Persebaya DU menghajar Perseba Super dengan skor 5-2, Selasa lalu. Untuk posisi penjaga gawang, Tony memboyong tiga nama, yakni Thomas Rian Bayu, Rony Tri dan Bayu Cahyo.

Deretan pemain belakang yang dibawa antara lain, Dennis Bedalbe, Zainal Abidin, Rasmoyo, Angga Pratama, Imam Yulianto, Ahmad Hisyam dan Suroso. Di lini tengah, Tony memboyong Akbar Rasyid, Srdjan Lopicic, Uston Nawawi, Febri Hamzah, Firmansyah, Reza Aditya dan Ade Iwan Setiawan.

Sedangkan lini depan, Tony membawa Jean Paul Boumsong, Wahyu Subo Seto, Basuki dan Ari Priatna. Laga menghadapi Deltras nanti menjadi laga keenam bagi tim Persebaya DU di putaran pertama. Satu laga terakhirnya dijadwalkan berlangsung di GBT menjamu Persebo Bondowoso, Rabu (10/4) mendatang. @angga_perkasa

 

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Catur Prasetya @lensaindonesia 05 Apr, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/04/05/persebaya-du-akhirnya-bertolak-ke-yogyakarta.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment