Saturday, May 18, 2013

Pelajar SD Yogyakarta meriahkan Cipta Karya Elektronik Nasional ITS

LENSAINDONESIA.COM: Sekolah Dasar Muhammadiyah sering kali memenangi pertandingan robotnik. Bahkan dalam Lomba Cipta Elektronik Nasional ke XVII yang diadakan ITS, SD Muhammadiyah banyak yang ikut, termasuk salah satunya SD Muhammadiyah Karangwaru-Yogyakarta yang jauh-jauh datang meramaikan perlombaan ini.

Lomba ini sendiri digelar selama dua hari (17-18 Mei) dan diikuti banyak kalangan mulai dari non akademis, mahasiswa, siswa SMA, siswa SMP, bahkan siswa SD juga tidak mau ketinggalan unjuk gigi dalam kompetisi besar ini.

Baca juga: Menteri perekonomian beri kuliah mahasiswa ITS dan ITS tanda tangani MoU dengan PT Solusi 247

Siswa SD Muhammadiyah Karangwaru berhasil masuk dalam kategori Bidang Elektronika Berbasis Non-Mikrokontroler. “Tim kami sudah sering ikut lomba, terakhir kita juara 1 lomba yang diadakan oleh LIPI dan ini ide original dari mereka sendiri,” ucap Wahyudi, guru ekstrakurikuler elektro di SD Muhammadiyah Karangwaru Yogyakarta.

Tim yang terdiri dari Nazil (5 sd), Abizar (4 sd), dan Raihan (5 sd), mengaku mempunyai ide terinspirasi dari acara anak-anak di salah satu stasiun televisi. “Kami mau buat alat yang sederhana tapi bisa bantu banyak orang,” kata Nazil.

Saat ditemui wartawan, anak-anak ini tidak canggung untuk menunjukkan cara kerja alat mesin penghitung produksi otomatis milik mereka. Dan diakhir presentasi mereka, tidak lupa siswa-siswa SD ini meminta doa agar bisa menang. @angga_perkasa

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 18 May, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/05/18/pelajar-sd-yogyakarta-meriahkan-cipta-karya-elektronik-nasional-its.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment