Saturday, May 18, 2013

PKS bantah Fathanah jadi donatur partai sejak 1999

LENSAINDONESIA.COM: Juru bicara Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mardani Ali Sera membantah pengakuan Ahmad Fathanah yang mengatakan ia merupakan donatur PKS sejak tahun 1999. Kata Mardani, PKS belum mengenal Fathanah pada saat itu.

“Silakan dicek. Kami bahkan belum mengenal Fathanah pada tahun 1999,” ujarnya, Sabtu (18/05/2013).

Baca juga: Luthfi Hasan bantah Ahmad Fathanah berikan sumbangan dana ke PKS

Menurut Mardani, pengakuan Fathanah bahwa ia bukan kader PKS juga membuktikan Fathanah bukan donatur partai. “Masak ada donatur yang rela berikan sebanyak itu padahal dia bukan kader? Dia bukan donatur,” kata Mardani.

Sehari sebelumnya, Fathanah mengatakan pernah beberapa kali menyumbang dana untuk kepentingan PKS sejak tahun 1999. Hal itu ia sampaikan dalam persidangan pemeriksaan saksi bagi terdakwa kasus suap kuota impor daging sapi, Juard Effendi dan Arya Abdi Effendy, petinggi PT Indoguna Utama, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, kemarin.

Dalam kesaksiannya itu, Fathanah juga mengatakan, uang Rp 1 miliar yang diterimanya dari Juard dan Arya digunakan untuk meloloskan permohonan Indoguna supaya mendapat tambahan kuota impor. “Uang itu milik saya, dan saya punya hak untuk menyumbangkannya,” kata Fathanah.

Fathanah, yang diduga sebagai perpanjangan tangan bekas Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq, ditangkap tangan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi di Hotel Le Meridien, Jakarta, setelah menerima suap dari Juard dan Arya pada 29 Januari lalu. Selanjutnya, Luthfi juga ikut dicokok KPK pada 31 Januari 2013 dengan dugaan akan memfasilitasi lobi antara Indoguna dan Menteri Pertanian Suswono, yang juga kader PKS.@ridwan_lensa/tc

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 18 May, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/05/18/pks-bantah-fathanah-jadi-donatur-partai-sejak-1999.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment