Saturday, April 20, 2013

Hari Kartini, 15 ribu anak Jakarta kumpul dengarkan ‘pendongeng’, rebut MURI

LENSAINDONESIA.COM: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyambut baik dan menyampaikan apresiasi kepada Zebe Management dan Istana Bocah Nusantara atas pemberian Muri kategori ‘pendongeng’ dengan pendengar terbanyak.

Menyambut  Hari Kartini ini,  menjadi sangat istimewa bagi kaum perempuan Indonesia di mana pun. Kaum perempuan diingatkan untuk melanjutkan perjuangan ibu Kartini. Agar kaum perempuan menjadi bagian dari Gerakan Keindonesiaan serta membuktikan kemampuan dan potensi dalam berbagai aspek.

Hal ini disampaikan Plt. Sekda Provinsi DKI Jakarta Ir. Wiriatmoko pada LICOM saat menghadiri Peringatan Hari Kartini dan Rekor Muri dengan kategori ‘pendongeng’ di Taman Bunga Keong Mas TMII, Jakarta Timur, Sabtu (20/4/13).

"Saat ini, kita bangga kaum perempuan Indonesia kini telah menempati posisi yang sangat strategis seperti halnya Menteri, Gubernur, Walikota dan berbagai jabatan lainnya," kata Wiriatmoko.

Dengan mendengarkan dongeng, menurut Wiriatmoko, kita menyaksikan binar-binar kegembiraan dan kebahagiaan,  keceriaan serta antusiame anak-anak dalam mendengarkan berbagai kisah. Seperti kisah Seribu Satu malam, Si Kancil, Sang Bango, Timun Mas, Kisah Nabi dan para sahabatnya, kisah raja-raja jaman dahulu, Kisah Keluarga bahagia.

"Anak-anak  sangat antusias dalam mendengarkan dongeng yang berhubungan dengan Ibu Kartini dapat di harapkan sejak dini membentuk karakter anak. Ke depan menjadi pribadi yang mandiri memiliki sifat juang, menghormati para pahlawan bangsa, serta meningkatkan pengetahuan mengenai sejarah Indonesia dan ketahanan budaya bangsa.

Dirinya menambahkan, pemilihan lokasi kegiatan di Taman Bunga Keong Mas TMII ini  dinilai tepat karena memberikan kenyamanan dan kegembiraan tersendiri kepada anak-anak.

"Saya harapkan prakarsa ini terus dilanjutkan dan di tingkatkan demi kemajuan anak bangsa. Sehingga ke depan menumbuhkan minat anak-anak mendengarkan dan menikmati dongeng. Kini, tercatat oleh Muri kategori pendongeng dengan pendengar terbanyak mencapai 15.000 anak-anak. @winarko

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andrian Pratama @lensaindonesia 20 Apr, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/04/20/hari-kartini-15-ribu-anak-jakarta-kumpul-dengarkan-pendongeng-rebut-muri.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment