Wednesday, April 17, 2013

Universitas Prasetya Mulya menangkan kompetisi Go Green in The City

LENSAINDONESIA.COM: Universitas Prasetya Mulya dengan konsep ACHE Solution dinyatakan sebagai pemenang pertama kompetisi global 'Go Green in the City (GGITC)' yang diadakan Schneider Electric untuk wilayah Indonesia. Kemenangan Universitas Prasetya Mulya diikuti juara kedua dan ketiga yang sama-sama dari universitas ternama asal Surabaya, yakni Institut Teknologi Sepuluh Nopember dengan konsep Floating Clinic dan konsep Green and Smart Water System.

Juara pertama mendapatkan uang tunai Rp 30juta, sedangkan juara kedua dan ketiga masing-masing mendapatkan uang tunai Rp 20juta dan Rp 10juta. Namun, khusus juara pertama dan kedua akan diikut sertakan pada ajang yang lebih tinggi lagi yakni tingkat East Asia yang akan diadakan tanggal 15 Mei 2013 mendatang di Jakarta, yang kemudian berakhir di kompetisi tingkat dunia di Perancis.

Riyanto Mashan, Country President Schneider Electric Indonesia, mengatakan ‘Go Green in the City’ merupakan lanjutan dari program yang telah diselenggarakan sejak tahun 2009 yang bertujuan mengajak seluruh mahasiswa jurusan bisnis dan teknik di seluruh dunia untuk menciptakan solusi kreatif dalam menciptakan berbagai inovatif yang memungkinkan pengkonsumsian energi secara lebih cerdas dan efisien.

"Kompetisi GGITC 2013 tingkat regional Indonesia diikuti 67 tim. Jumlah keseluruhan tingkat East Asia diikuti 300 tim," ujar Riyanto kepada LICOM di Hotel JW Marriot, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta, Selasa (16/4/2013).

"Juara pertama dan kedua yakni Universitas Prasetiya Mulya Jakarta dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya akan bertanding dengan peserta East Asia yakni dari Korea, Taiwan, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand dan Vietnam yang tahun ini diadakan di Jakarta bulan Mei 2013. Pemenang satu dan dua akan diikutsertakan tingkat dunia di Perancis pada bulan Juli 2013," imbuhnya.

Uniknya, kata Riyanto, setiap tim yang terdiri dari 2 – 4 orang harus minimal 1 orang diwajibkan seorang perempuan. "Ini untuk menunjukkan dorongan Schneider Electric bagi para calon ilmuwan atau pebisnis perempuan untuk semakin peka terhadap isu manajemen energi," tutur Riyanto. @Rudi

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andrian Pratama @lensaindonesia 17 Apr, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/04/17/universitas-prasetya-mulya-menangkan-kompetisi-go-green-in-the-city.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment