Sunday, May 12, 2013

Merasa gemuk? Lihat tanda-tandanya, bro!

LENSAINDONESIA.COM: Setiap orang tentu ingin mempunyai badan yang ideal, tidak kurus maupun tidak gemuk. Sayangnya, tidak sedikit orang merasa dirinya gemuk akibat beberapa faktor yang tidak jelas. Akan tetapi, tahukah Anda bahwa kelebihan berat badan (obesitas) mempunyai tanda-tanda khusus yang dapat dibaca?

Berikut adalah 10 cara kita mengetahui berat badan berlebihan atau tidak seperti yang dikutip dari apakabardunia.com

Baca juga: Kolesterol Terlalu Tinggi Bahayakan Jiwa dan Awas! Kegemukan Membawa Masalah Pada Kesehatan Lutut Lho

1. Berat Badan Meningkat Tidak Jelas
Tidak sedikit orang yang mengalami obesitas mengutarakan masalah peningkatan berat badan. Bahkan, yang lebih aneh lagi, seseorang mengeluhkan peningkatan berat badan hanya karena meminum air putih. Gejala ini menandakan Anda sudah mulai kelebihan berat badan. Apabila berat badan tidak sebanding dengan asupan kalori, maka seseorang sangat mungkin menjadi gemuk.

2. Selulit
Selulit merupakan akumulasi lemak di bagian tubuh tertentu seperti perut, lengan, paha, dan sebagainya. Selulit juga mengakibatkan perubahan warna dan tekstur kulit. Bisa jadi Anda akan mengalami garis-garis kulit berpola tidak beraturan (stretch mark).

3. Sakit Lutut
Jika lutut Anda sering sakit bersamaan dengan bertambahnya berat badan, hati-hatilah. Sakit pada lutut ini dapat terjadi akibat tekanan berat badan yang terus bertambah.

4. Varises
Varises adalah kondisi di mana pembuluh darah di bawah kulit pecah. Kondisi ini tidak selalu menjadi faktor utama obesitas, tapi berat badan yang berlebihan meningkatkan risiko varises.

5. Kolesterol
Obesitas yang alami umumnya terjadi karena gaya hidup yang sangat tidak sehat. Ketika kebiasaan makan tidak sehat, kolesterol berbahaya akan terakumulasi dalam tubuh dan memblokir arteri.

6. Sulit Bernapas
Sulit bernafas bisa menjadi tanda mulai obesitas. Pasalnya, apabila lemak di dada bertambah tidak karuan, maka akan memberikan tekanan pada paru-paru.

7. Sakit Jantung
Kolesterol dan penyumbatan jantung adalah efek samping dari obesitas. Ketika terlalu banyak lemak dalam jantung, maka hal itu membuat proses memompa darah menjadi sulit. Stroke, serangan jantung dan tekanan darah tinggi merupakan masalah umum penderita obesitas.

8. Menstruasi Tak Teratur
Bagi wanita, obesitas dapat menyebabkan menstruasi tidak teratur. Hal itu terjadi karena terlalu banyak lemak disimpan di sekitar rahim dan ovarium.

9. Kelelahan
Ketika Anda begitu gemuk, stamina yang dikeluarkan bertambah. Kegemukan dapat menjadi faktor utama seseorang mudah lelah. Bahkan, Anda dapat merasa lesu sepanjang waktu.

10. Diabetes
Diabetes dapat disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon dalam tubuh karena obesitas atau gaya hidup yang tidak sehat. Tapi biasanya diabetes muncul seiring dengan obesitas.@andrian

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andrian Pratama @lensaindonesia 12 May, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/05/12/merasa-gemuk-lihat-tanda-tandanya-bro.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment