Sunday, May 12, 2013

80% dukungan Eggi-Sihat tidak memenuhi syarat

LENSAINDONESIA.COM: Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi JawaTimur bersama seluruh KPU dari 38 kabupaten/kota se-Jatim umumkan hasil rekapitulasi penghitungan suara dukungan pasangan bacagub-bacawagub dari jalur perseorangan (independen), Eggi Sudjana-Muhammad Sihat di Hotel Novotel Surabaya, Minggu (12/4).

Dalam acara rekapitulasi tersebut satu per satu perwakilan KPU kabupaten/kota membacakan hasil penghitungan di daerah masing-masing. Bahkan yang cukup mencengangkan, terdapat berkas yang seluruhnya tidak memenuhi syarat (TMS) di empat kabupaten/kota, yakni di Kabupaten Bojonegoro, Kabupaten Madiun, Kabupaten Tulungagung, Kota Pasuruan dan Kota Mojokerto.

Baca juga: Datangi acara NasDem, Khofifah gandeng Hasan Aminuddin? dan Dana Bagi Hasil PBB sumbang Rp 192 Miliar untuk Pilgub Jatim

“Total dukungan di 38 kabupaten/kota di Jatim sebanyak 1.122.458 telah kami lakukan verifikasi di tingkat provinsi, yang MS (memenuhi syarat) hanya 239.910. Kemudian yang TMS (tidak memenuhi syarat) mencapai 882.548,” ungkap Ketua Pokja Pencalonan KPU Jatim, Agung Nugroho saat dikonfirmasi LICOM, Minggu (12/5).

Ini artinya hanya sekitar 20 persen dukungan yang memenuhi syarat. Sementara 80 persen lainnya tidak memenuhi syarat. Tapi KPU memberi kesempatan untuk masa perbaikan dukungan kepada calon perseorangan sampai dengan 23 Juni 2013. Syaratnya pihak Eggi-Sihat harus mengganti jumlah dukungan yang TMS sebanyak dua kali lipat dari jumlah yang sudah direkapitulasi.

“Jadi yang harus mereka ganti total dari dukungan TMS dikalikan dua. Dan selambat-lambatnya disampaikan ke kita pada 23 Juni nanti,” katanya.

Diketahui, pasangan Eggy-Sihat menyerahkan 1,2 dukungan KTP dari 33 kabupaten/kota ke KPU Jatim sebagai syarat maju lewat jalur perseorangan pada 11 April lalu. Setelah dihitung dan diverifikasi awal, jumlahnya menyusut menjadi 1.122.458.

Karena melebihi syarat minimal 3 persen dari jumlah daftar pemilih Pilgub Jatim 2013, yakni 1.118.097 orang dari minimal 20 kabupaten/kota, maka KPU Jatim mengirim berkasnya ke KPU kabupaten/kota untuk selanjutnya dilakukan verifikasi faktual oleh petugas PPS di setiap desa/kelurahan. @sarifa

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Catur Prasetya @lensaindonesia 12 May, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/05/12/80-dukungan-eggi-sihat-tidak-memenuhi-syarat.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment