Wednesday, March 27, 2013

BNN ajak pelajar Jakarta Utara ikut perangi narkoba

LENSAINDONESIA.COM: Badan Narkotika Nasional (BNN) terus melakukan penyuluhan dalam memerangi penyalahgunaan narkoba. Bekerjasama dengan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) serta Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara (Jakut), BNN menggelar kegiatan Advokasi Pelatihan Kader Anti Narkoba di Kantor Walikota Jakut.

Kegiatan bagi remaja dan pelajar Jakut ini di buka Wakil Walikota Jakut, Tri Kurniadi. Kegiatan ini sendiri berlangsung selama dua hari, Senin (25/3) dan Selasa (26/3). Tri mengajak semua lapisan masyarakat untuk memerangi penyalahgunaan narkoba.

Baca juga: Komisi III-BNN Gelar Rapat, Bahas Laporan Keluarga Raffi Ahmad dan Pemkot Jakut Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

"Mari kita sama-sama memerangi penyalahgunaan narkoba, khususnya bagi para remaja, baik para pelajar maupun mahasiswa," ujar Tri, Selasa (26/3).

Tri menegaskan, kegiatan ini merupakan kehormatan bagi para remaja dan pelajar di Jakut dengan menjadi kader anti-narkoba.  Dengan menjadi kader, menurutnya, tentu telah diberikan pelatihan bagaimana mencegah penyalahgunaan narkoba.

"Sekali lagi saya berpesan agar para pelajar dan remaja, khususnya yang ada di Jakarta Utara dan Indonesia pada umumnya, untuk tidak mencoba narkoba, bila sekali saja kita mencoba narkoba maka masa depan kita akan suram dan gelap," tegas Tri.

Sementara itu, Kasubdit Masyarakat Direktorat Advokasi Deputi Bidang Pencegahan BNN, Siti Alfiasih, mengatakan, jika melihat fenomena perkembangan penyalahgunaan narkoba di Indonesia refatelinsinya terus meningkat, baik ditingkat pelajar maupun mahasiswa.

"Untuk itu, saya berpesan kepada para pelajar di Jakarta Utara melalui OSIS yang mewakili teman-temannya. Diharapkan, peran serta mereka dapat menyelamatkan generasi bangsa dari bahaya narkoba melalui kelompok sebaya," terang Alfiasih.

Alfiasih menjelaskan, pelatihan anti-narkoba ini merupakan bentuk upaya nyata untuk mewujudkan Indonesia bebas dari narkoba. Hal ini sesuai dengan Instruksi PresidenNomor 12 Tahun 2001 tentang pelaksanaan kebijakan dan strategis nasional di bidang P4GN tahun 2011-2015.@Noviar

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 26 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/26/bnn-ajak-pelajar-jakarta-utara-ikut-perangi-narkoba.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment