Wednesday, March 27, 2013

Sudah 26 tahun bekerja, buruh WKS tuntut status kontrak dihapus

LENSAINDONESIA.COM: Puluhan karyawan pabrik suku cadang otomotif PT. WKS (WAKASA) di Jl. Raya Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, menggelar aksi demo di depan pabriknya, Selasa (26/3/13). Mereka menuntut kejelasan status dan pemberian hak normatif pada para karyawan.

Aksi diwarnai dengan gelar poster di depan pintu masuk pabrik. Sekitar 40 karyawan melakukan aksi duduk dan menempelkan berbagai tuntutan di pintu gerbang perusahaan.

"Kami menuntut kepastian status karyawan kontrak. Hingga kini, kami belum adanya kepastian yang tetap," kata Koordinator aksi, Suwarto pada LICOM di  Jl. Raya Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur (26/3/2013).

Suwarto menjelaskan, banyak karyawan yang sudah lama namun masih berstatus kontrak. Ia mengatakan bahwa pegawai yang sudah bekerja 8 tahun masih tetap berstatus kontrak. Bahkan, lebih parahnya lagi, PT. WKS tidak mengangkat status pegawai yang sudah mengabdi hingga 26 tahun. Suwarto menjelaskan, beberapa karyawan PT WKS sudah melakukan beberapa kali perundingan dengan perusahaan terkait masalah gaji dan hak para pekerja. Namun,  pihak karyawan bahkan merasa kecewa karena berbeda dengan kesepakatan antara para pegawai dengan perusahaan dalam hasil negosiasi terakhir.

"Pihak perusahaan dalam kesepakatan 6 Februari 2013 yang ditandatangani Meity K. Djalim selaku perusahaan dengan saksi-saksi karyawan menyebutkan perusahaan tidak bisa mempekerjakan kembali karyawan yang di-PHK perusahaan lantaran tidak ada job. Namun, perusahaan bersedia memberikan hak-hak sesuai peraturan," jelasnya.@winarko

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 26 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/26/sudah-26-tahun-bekerja-buruh-wks-tuntut-status-kontrak-dihapus.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment