Friday, April 12, 2013

Awas! Solar mulai langka di Jombang

LENSAINDONESIA.COM: Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Kabupaten Jombang, Jawa Timur mengalami kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar sejak beberapa hari terakhir.

Berdasarkan pantauan di lapangan, sejumlah SPBU tidak mempunyai stok solar sehingga tidak bisa melayani konsumen. Kondisi itu sebagaimana terjadi di SPBU Mojosongo yang ada di Jalan raya Hasyim Asy’ari Jombang, SPBU Ceweng Diwek, SPBU Sambong dan SPBU Bandung di jalan raya Ceweng-Mojowarno.

Baca juga: Panen Raya di Jombang, Suryadharma Ali usulkan insentif bagi petani dan Disperindag Mojokerto Segera Operasi Pasar di Balai Desa

Sementara, beberapa SPBU seperti di Jalan Soekarno Hatta, Jalan Gatot Subroto dan Jalan KH Wahab Khasbullah masih tersedia stok solar meski beberapa hari sebelumnya sempat kehabisan stok.

“Beberapa SPBU ada yang kosong dan ada yang tersedia. Tidak semuanya SPBU kosong dan tidak ada antrian untuk pembeli solar,” jelas Supardi, Kabag OPs Sat Sabhara Polres Jombang usai melakukan sidak ke sejumlah SPBU, Kamis (11/04/2013) siang.

Polres Jombang, lanjut Supardi, sengaja melakukan sidak ke beberapa SPBU di Jombang untuk mencegah terjadinya penimbunan solar. “Tujuannya mencegah agar tidak ada yang melakukan upaya menimbun solar,” ungkapnya.

Petugas SPBU di Desa Mojosongo, Jombang, Ucok mengatakan, kekosongan stok solar di tempatnya terjadi sejak 3 hari lalu. Situasi ini tidak biasa, sebab, lanjut Ucok, SPBU di tempatnya memperoleh kiriman solar sebanyak 5 kali seminggu. “Dalam kondisi normal, kami hampir tiap hari dikirimi solar, rata-rata 5 kali seminggu. Lha ini sudah 3 hari tidak ada kiriman solar sama sekali,” ujar dia.

Sementara, petugas SPBU di Desa Ceweng, Pujiono mengatakan, sejak 3 April lalu, pertamina menghentikan pemgiriman solar ke SPBU tempatnya bekerja karena alasan kelayakan tempat. “Berdasarkan surat dar Pertamina, kami diminta melakukan renovasi tempat terlebih dahulu. Nanti kalau sudah selesai, solar akan dikirim oleh Pertamina,” katanya.@syafi’i

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 12 Apr, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/04/12/awas-solar-mulai-langka-di-jombang.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment