Friday, April 12, 2013

Perpustakaan Jatim: Anak pintar karena hobi membaca

LENSAINDONESIA.COM: Dalam rangka memperingati Hari Buku Sedunia, Badan Perpustakaan dan Kearsipan Jawa Timur menyelenggarakan talk show "Jadikan Perpustakaan Sebagai Sahabat Pintar Keluarga".

Acara yang diselenggarakan untuk meningkatkan minat baca masyarakat tersebut di selenggarakan di Pendopo Malowopati Pemerintah Kabupaten Bojonegoro, Kamis (11/04/2013).

Baca juga: Perpustakaan Bojonegoro "The Best" Versi Coca Cola Foundation dan 30 Ribu Buku Iringi Peringatan World Book Day

Acara ini dihadiri oleh 752 peserta dari perwakilan tiap sekolah baik SD, SMP dan SMA se-Bojonegoro, perwakilan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), Elemen masyarakat, Kepala Desa, serta Bakorwil Bojonegoro.

Kepala Badan Perpustakaan dan Kearsipan Jawa Timur A Mujib Afan MSc, dalam sambutannya mengatakan, minat baca harus dimulai dari keluarga.

“Anak yang pintar ternyata mereka hobi membaca atau kutu buku. Hal itu dibuktikan dari hasil berbagai survei. Jadi kebiasan di dalam keluarga sangat mempengaruhi,” tandas Mujib.
Makanya mulai anak dalam kandungan, kata dia, ibu yang hamil harus suka membaca. Jadi, ketika anaknya lahir akan pintar dan gemar membaca.

"Dengan membaca maka kita akan membuka candela dunia,” ujarnya.@hidayat

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 12 Apr, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/04/12/perpustakaan-jatim-anak-pintar-karena-hobi-membaca.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment