Thursday, February 28, 2013

Anas Urbaningrum Berpeluang Pimpin Demokrat Lagi

LENSAINDONESIA.COM: Meski Anas Urbaningrum sudah resmi mundur dari Partai Demokrat, dan akhir-akhir ini melancarkan perang dingin dengan pengurus inti Demokrat. Uniknya, Partai pemenang Pemilu 2009 itu tetap memberikan peluang kepada Anas untuk kembali menjadi ketua umum.

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Hayono Isman, mensyaratkan Anas kembali menjadi ketua umum jika pengadilan memutuskan mantan ketua PB HMI itu tidak bersalah dalam kasus Hambalang.

Baca juga: Partai Demokrat Mengerti Kondisi Psikologis Anas dan Mantan Presiden PKS Kembali Diperiksa KPK, Lagi-lagi Tebar Senyum

Alasannya, tidak mungkin Demokrat dipimpin oleh tokoh yang bermasalah hukum. “Kita berharap mas Anas suatu saat kembali menjadi ketua umum,” ujarnya di gedung DPR, Kamis (28/02/2013).

Hayono memakai pribahasa, guru kencing berdiri murid kencing berlari. Jika Anas tetap menjadi ketua umum saat menjadi tersangka, maka akan berpotensi dicontoh oleh kader Demokrat yang ada di daerah.

Kader akan menyangsikan Demokrat sebagai partai bersih, cerdas, dan santun. “Demokrat tidak mungkin memelihara koruptor. Akan menjadi beban,” tegasnya.@hairul

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andiono Hernawan @lensaindonesia 28 Feb, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/28/anas-urbaningrum-berpeluang-pimpin-demokrat-lagi.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment