Friday, March 1, 2013

Kapal Penyeberangan Kalianget-Kangean Berlayar Lebih Awal

LENSAINDONESIA.COM: Kapal Dharma Bahari Sumekar I milik PT Sumekar yang melayani penyeberangan dari Kalianget ke Pulau Kangean, Kabupaten Sumenep, Madura berlayar lebih awal dibandingkan dengan jadwal semestinya. Hal itu dilakukan guna menyiasati kondisi cuaca laut yang ekstrem.

Pada Jumat ini, kapal diberangkatkan dari Pelabuhan Kalianget ke Kangean pada pukul 05.00 WIB dari biasanya pada pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Operator Pelayaran Kalianget-Kangean Akan Datangkan Kapal Lebih Besar

“Kalau pagi hari, cuaca laut relatif kondusif dibandingkan dengan cuaca pada malam hari,” kata Manajer Operasional PT Sumekar Bambang Supriyo di Sumenep, Jumat (01/03/2013).

Kapal milik PT Sumekar melayani lintasan Kalianget-Kangean sebanyak tiga kali dalam sepekan, yakni Minggu, Selasa, dan Jumat, dengan titik awal pemberangkatan kapal di Pelabuhan Kalianget pada setiap pukul 19.00 WIB.

“Kami sudah mengumumkan jadwal pemberangkatan kapal yang lebih awal itu kepada calon pengguna jasa sejak beberapa hari lalu. Calon penumpang kapal kami kemungkinan besar sudah mengetahui rencana pemberangkatan kapal yang lebih awal,” ujarnya.

Jumlah penumpang kapal milik PT Sumekar yang berlayar ke Kangean pada Jumat ini di atas rata-rata atau lebih banyak dibanding biasanya, yakni 350-an penumpang.

“Pada Selasa (26/2), kapal kami juga berlayar ke Kangean lebih awal dan jumlah penumpangnya membeludak, hampir 500 orang. Alasan pemberangkatan kapal yang lebih awal juga sama, yakni menyiasati cuaca laut yang ekstrem,” kata Bambang.

Sejak dua pekan belakangan ini, cuaca kondisi laut di Perairan Sumenep masuk kategori ekstrem.

Kapal milik PT Sumekar sempat tidak beroperasi selama sepekan, karena kondisi cuaca laut yang dinilai tidak memungkinkan untuk aktivitas pelayaran.@ridwan_licom/ant

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Mohammad Ridwan @lensaindonesia 01 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/01/kapal-penyeberangan-kalianget-kangean-berlayar-lebih-awal.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment