Saturday, March 2, 2013

Kasus Pembunuhan Jl Padmosusastro Belum Bisa Diungkap Polisi

LENSAINDONESIA.COM: Hingga kini, polisi belum juga temukan pelaku pembunuhan terhadap Vicky Dede Utomo, pemuda 16 tahun warga Jl Wonokitri Besar, yang tewas ditusuk gerombolan bermotor di Jl Padmosusastro.

AKBP Farman, Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya kepada LICOM, Sabtu (2/3/2013) mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut. “Untuk kasus itu, kita masih lidik mas,” tuturnya singkat.

Baca juga: Komplotan Pencuri Sepeda Angin Dibekuk Polisi dan Polrestabes Surabaya Gulung Sindikat Judi Bola Internasional

Sementara saat LICOM coba bertanya tentang apakah identitas pelaku sudah diketahui, hingga polisi bisa memburu kawanan bermotor itu. Namun Farman mengatakan jika pihaknya juga belum mengetahui siapa pelaku penusukan itu.

“Ciri-ciri yang diberikan oleh saksi di lokasi belum bisa dijadikan acuan. Jadi keterangan-keterangan saksi masih kita cross check satu sama lain,” tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, Vicky Dede Utomo (16), warga Jl Wonokitri Besar, tewas dengan banyak luka tusuk di sekujur tubuhnya. Korban ditemukan warga tergeletak dengan tubuh penuh darah di Jl Padmosusastro depan rumah nomor 104, Minggu (10/2/2013) lalu sekira pukul 04.00 dinihari WIB.

Oleh warga, korban sempat dilarikan ke Rumah Sakit DKT namun nyawanya tak tertolong. Jasadnya penuh lubang akibat luka tusuk di dada dan pinggang sehingga diduga kehabisan darah. Jenazahnya lalu dikirim ke kamar mayat RSUD dr Soetomo.

Sedang dari pemeriksaan beberapa saksi oleh polisi. Kejadian itu berawal dari kesalah pahaman antar kubu. Dimana rombongan tersangka lewat dari Mayjen Sungkono ke arah Padmosusastro berselisih paham dengan rombongan korban yang sedang begadang, hingga terjadi saling kejar. Karena kalah jumlah, rombongan korban kocar-kacir dan para pelaku dengan mudah menghabisi nyawa Vicky dengan menggunakan pisau. Warga yang mencoba menolong korban tak berhasil menyelamatkan nyawanya karena Vicky menderita banyak luka tusuk dan tewas saat dilarikan ke rumah sakit. @rakhman_k

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Andiono Hernawan @lensaindonesia 02 Mar, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/02/kasus-pembunuhan-jl-padmosusastro-belum-bisa-diungkap-polisi.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment