LENSAINDONESIA.COM: Juventus berhasil menghadang ambisi tuan rumah Napoli yang ingin memperpendek gap poin dalam perburuan gelar juara Liga Italia Serie A. Bermain di hadapan puluhan ribu suporternya, di Stadion San Paolo, Naples, Sabtu (2/3/2013) dinihari WIB, Edinson Cavani cs gagal menundukkan tim tamu dan hanya mampu bermain imbang 1-1
JUventus bahkan sempat membuat pendukung tuan rumah ketar-ketir karena Chiellini berhasil membuat gol ke gawang Morgan De Sanctis di menit-10, melalui heading akurat. Gol itu membuat permaiann meanrik karena kedua tim bermain terbuka, terutama Napoli yang ingin mengejar ketertinggalan skor.
Baca juga: Bologna Pecundangi Fiorentina 2-1 dan Derby Milan, Balotelli Ingin Tampil Memukau
Usaha keras Napoli terbayar pada menit-43 kala sepakan keras Inler dari luar kotak penalti terlebih dahulu membentuk kepala Leonardo Bonucci dan masuk ke gawang karena Buffon sudah salah langkah. Kedudukan 1-1 bertahan hingga turun minum.
Masuk babak kedua, kedua tim juga saling serang Napoli yang berambisi memangkas jarak dengan Juventus di peringkat terus menciptakan serangkaian peluang. Namun ketangguhan Buffon di bawah mistar gawang membuat upaya barisan penyerang yang dihuni Cavani, Hamsik dan Insigne seperti membentur benteng tebal. Alhasil, sampai pertandingan berakhir, skor tetap tak berubah dan kedua tim harus puas berbagi angka imbang. @bl/LI-14
Susunan pemain kedua tim:
Napoli (3-4-1-2): De Sanctis; Campagnaro, Cannavaro (kuning 56′), Britos (Dzemaili); Maggio, Behrami (kuning 54′), Inler (Armero 84′), Zuniga (kuning 66′); Hamsik; Cavani (kuning 45′), Pandev (Insigne 67′).
Juventus (3-5-2): Buffon; Barzagli, Bonucci, Chiellini; Lichtsteiner, Vidal (kuning 45′), Pirlo, Marchisio (Padoin 90′), Peluso (kuning 87′); Giovinco (Matri 74′), Vucinic (Pogba 85′).
Rizal Hasan @lensaindonesia 02 Mar, 2013
enclosure:
-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/03/02/juventus-bendung-ambisi-napoli.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment