LENSAINDONESIA.COM: Gara-gara ingin menghadiri ulang tahun kekasihnya, 2 pemuda di Kabupaten Tuban nekat mencuri tabung LPG 3 Kg. Namun nahas, perbuatan melanggar hukum kedua tersangka itu dipergoki warga. Alhasil mereka menjadi bulan-bulanan dan nyaris dibakar hidup-hidup.
Peristiwa ini bermula saat Dani Andrianto (24) warga Jl. Panglima Sudirman, Kelurahan Karangsari, Gg TPI, RT.2, RW. 1, Kecamatan Kota akan mendatangi acara ulang tahun kekasihnya di Kecamatan Widang. Dani memiliki rencana pergi ke pesta ulang tahun mengajak sahabat karibnya, Martin Fregi Franiko (24) warga Jl Diponegoro, Kelurahan Ronggomulyo, Gg. Puspomulyo.
Baca juga: Kepergok Curi Elpiji, Dua Pemuda Dihajar Massa dan Kecanduan Pil Koplo, Sopir Curi Kotak Amal
Karena tidak memiliki uang untuk membeli kado, keduanya lantas mencari solusi. Berhubung, mecari kesana-kemari tidak kunjung dapat, Dani dan Martin lantas mengambil jalan pintas. Mereka mencuri LPG ukuran 3 Kg di toko milik Masrukan (44), di Dusun Kunir, Desa Plumpang, Kecamatan Plumpang.
Aksi mereka dilakukan dengan modus berpura-pura membeli rokok, saat pemilik toko lengah, Dani langsun bergerak cepat mengambil tabung dua LPG yang tak jauh dari jangauanya. Sedangkan Martin menunggu di sepeda motor Yamaha Jupiter Nopol S2886 HE.
Namun sayang, belum sempat menimati hasil kerjanya, aksi mereka dipergoki seorang warga, yang langsung berteriak maling. Warga yang mengetahui hal ini langsung mengejar pelaku. Dani dan Martin pun langusung tancap gas melarin diri.
Nasib kurang beruntung kembali berpihak kepada dua pemuda tanggung ini. Bermaksud kabur kedalam perkampungan, keduanya malah tesesat di jalan buntu. Akhirnya ditangkap warga dan menjadi bulan-bulanan, bahkan sudah disiapkan batang padi untuk membakar kedua pelaku dan sepeda motornya.
Beruntung aksi ini diketahui salah seorang anggota Polsek Plumpang. Kemudian mengamankan sepeda motor dan membawa pelaku yang sudah babak belur ke Puskesmas setempat. Karena luka terduga pelaku yang parah, yakni luka memar pada wajah, pelipis, dan bekas sabetan sabit pada lengan dan kakinya. Kemudian kedua pelaku dirujuk ke RSUD Dr. Koesma.
Kasub Bag Humas Polres Tuban, AKP Noersento, saat dikonfirmasi menegaskan bahwa kerugian korban akibat kejadian ini sekitar Rp. 250 ribu. “Kerugian hampir Rp. 250 ribu. Dari keterangan pelaku, dia hendak berangkat ke pacarnya yang ulang tahun. Tidak punya uang terus mencuri itu, terancam hukuman 7 tahun penjara, ” jelasnya, Senin (25/02/2013). @muhaimin
Mohammad Ridwan @lensaindonesia 26 Feb, 2013
enclosure:
-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/26/cari-uang-untuk-beli-kado-kekasih-dua-pemuda-nyaris-dibakar-massa.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment