LENSAINDONESIA.COM: Changhong, merek elektronik gobal asal Cina, mengumumkan Taufik Hidayat, atlet bulutangkis nomor wahid Indonesia, sebagai brand ambassador terbarunya untuk masa dua tahun ke depan.
Washington Feng, Presiden Direktur Indonesia, menilai sosok Taufik Hidayat sebagai atlet bulutangkis segudang prestasi menjadi inspirasi yang kuat bagi produk teknologi berkualitas dari Changhong.
Baca juga: Taufik 'Cukur' Vietnam di Dua Babak dan Taufik Kandas Dari Pebulu Tangkis Inggris
"Semangat Taufik Hidayat jadi juara juga menjadi semangat Changhong memasarkan produk-produknya di Indonesia," ujar Washington Feng kepada LICOM, di Atrium Grand Indonesia, East Mall, Rabu (10/4/2013).
Feng mengklaim pihaknya juga turut memasyarakat olahraga bulutangkis di Indonesia. Chenghong berniat akanmenggelar kejuaraan bulutangkis antar karyawan memperebutkan piala Changhong sebagai bentuk apresiasi terhadap bulutangkis.
Sementara itu, Taufik Hidayat merasa bersyukur di masa persiapan pensiun (MPP) atau gantung raket, ternyata masih ada pihak-pihak, bahkan merek terkenal, yang apresiasi dengan prestasi yang diraihnya.
"Indonesia Open 2013 adalah kejuaraan Bulutangkis Internasional terakhir yang akan saya ikuti. Bulan Mei saya pensiun. Saya sangat terima kasih kepada Changhong sebagai merek ternama di Cina yang mengapresiasi prestasi saya dengan menjadi brand ambassador Changhog. Semoga dengan kerjasama ini Chonghong bisa bersaing dengan produk lain di Indonesia dan saya membantu perkembangan produk Changhong di Indonesia," jelas mantu Agum Gumelar ini. @Rudi
Andrian Pratama @lensaindonesia 11 Apr, 2013
enclosure:
-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/04/11/pebulutangkis-taufik-hidayat-jadi-brand-ambassador-changhong.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment