Sunday, February 24, 2013

6 Tangki Limbah Nuklir di Washington Bocor

LENSAINDONESIA.COM: Enam tangki limbah radioaktif bawah tanah di situs nuklir Hanford di negara bagian Washington, AS bocor.

Gubernur Washington DC, Jay Inslee membuat pengumuman yang menggemparkan publik AS mengenai reservasi nuklir yang merupakan situs paling terkontaminasi radioaktif di Amerika Serikat.

Baca juga: Lagi, Amerika Jatuhkan Sanksi Baru untuk Iran dan PM Netanyahu: "Tak Ada Kekuatan di Bumi yang Bisa Atur Israel"

“Saya berpikir, kita harus segera melakukan tindakan baru dalam beberapa minggu ke depan,” kata Inslee.

Dilansir Fox News, Minggu (24/02/2013), beberapa laporan menunjukkan, salah satu dari 177 tanki cairan radioaktif di situs Washington selatan-tengah mengalami kebocoran dengan kisaran 150 sampai 300 galon per tahun dan mengancam ekosistem dan kehidupan.

Departemen Energi AS mengatakan bahwa tingkat kebocoran pada cairan sedikit berkurang di enam kontainer bawah tanah.

Situs Hanford mempunyai tingkat limbah radioaktif tertinggi dari semua situs di Amerika Serikat.

Wadah tanki yang bocor itu penampung jutaan galon radioaktif yang tersisa dari dekade produksi plutonium senjata nuklir untuk bom atom yang dijatuhkan di Nagasaki pada tahun 1945.

Satu juta galon (4.000 meter kubik) dari limbah radioaktif di Hanford saat ini bocor dan mengalir melalui tanah menuju Sungai Columbia, dan akan mencapai sungai tersebut dalam waktu 12 sampai 50 tahun, jika operasi pembersihan situs ditunda, menurut laporan Hanford Quick Facts yang diterbitkan oleh the Washington Department of Ecology. @it/on

alexa ComScore Quantcast Google Analytics NOscript

Rizal Hasan @lensaindonesia 24 Feb, 2013
enclosure:


-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/02/24/6-tangki-limbah-nuklir-di-washington-bocor.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

No comments:

Post a Comment