LENSAINDONESIA.COM: Pemusatan Latihan Daerah (Puslatda) Jatim, untuk persiapan Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) 2013, sebenarnya diresmikan langsung oleh Wakil Gubernur Jatim, Saifullah Yusuf, Jum’at (24/5) siang, di GOR Sudirman Surabaya. Namun, dikarenakan Gus Ipul tidak datang, maka diwakilkan Dhimam Abror.
Sekitar 100 atlet yang notabene para wartawan yang tergabung dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jatim, akan dikumpulkan di Puslatda Porwanas Jatim 2013.
Baca juga: Ketika wartawan dilatih menembak oleh Pusdik Reskrim Polri dan PS Pemkot Surabaya jadi 'tumbal' SIWO Jatim
Di Porwanas kali ini, akan dipertandingkan 10 cabang olahraga (cabor), antara lain Atletik, Bulutangkis, Bridge, Bola Voli, Catur, Tenis, Tenis Meja, Sepak bola, Futsal, dan Biliar. Dari 10 cabor, target PWI Jatim adalah 5 cabor dalam perolehan medali emas.
“Dari 10 cabor yang dipertandingkan, kami unggul di 5 cabor itu. Tapi tidak menutup kemungkinan mencuri medali dari cabor lain. Seperti bulutangkis, catur dan biliar,” ungkap ketua PWI Jatim, Achmad Munir.
Di Porwanas sebelumnya, banyak daerah-daerah yang memakai atlet bukan dari wartawan. “Porwanas sebelumnya banyak daerah lain menggunakan atlet bukan dari wartawan, padahal pesta olahraga ini diperuntukan wartawan, jadi itu sebuah pelanggaran,” ujar ketua umum PWI Jatim, Achmad Munir.
Ditahun ini, Munir berharap agar kejadian itu tak terulang dan perhelatan pesta olahraga untuk wartawan kali ini bisa berjalan fair. “Semoga semua tim fairplay, dan tidak mengulang kecurangan sebelumnya,” pungkasnya. @angga_perkasa
Andiono Hernawan @lensaindonesia 24 May, 2013
enclosure:
-
Source: http://www.lensaindonesia.com/2013/05/24/ratusan-wartawan-jatim-mulai-ikuti-puslatda-jelang-porwanas.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com
No comments:
Post a Comment